Tips & Trik

Daftar Sparepart Motor yang Berbahaya Jika Rusak

29 September 2024

account iconAdmin

Daftar Sparepart Motor Yang Berbahaya Jika Rusak

Bagikan

Semua lampu di sepeda motor biasanya langsung nyala saat motor dihidupkan. Otomatisasi inilah yang membuat usia pakainya relatif rendah. Jika lampu motor Anda sudah redup, segeralah melakukan penggantian lampu ke bengkel.

12. Bearing

Bearing atau yang sering dikenal dengan istilah laher merupakan sparepart motor yang berfungsi untuk menghubungkan as dengan tromol di roda bagian depan atau belakang.

Bearing motor perlu diganti saat keseimbangan motor mulai tidak stabil dan saat timbul suara berdecit. Penyebab utama kerusakan bearing, yaitu sering melewati jalan rusak, speed trap, atau lubang dengan kecepatan yang tinggi.

13. Karburator

Karburator berfungsi untuk mencampurkan bahan bakar dengan udara sebelum akhirnya masuk ke ruang pembakaran dalam motor. Jika karburasi motor Anda mengalami kerusakan, kinerja motor secara keseluruhan akan terganggu.

Tanda kerusakan pada karburator motor yang dapat Anda kenali, mulai dari kesulitan menghidupkan motor, mesin tersendat, asap knalpot berwarna hitam, performa mesin menurun, mesin bocor, dan boros bensin.

Bahaya Suku Cadang Motor Palsu

Baca Juga : Mau Motor Prima Luar Dalam? Begini Tips Sederhanya

Peningkatan pengguna sepeda motor turut mempengaruhi tingkat kenaikan permintaan suku cadang. Kesempatan ini dimanfaatkan oleh banyak oknum kejahatan untuk membuat komponen motor tiruan atau palsu.

Menggunakan komponen palsu tentu saja menurunkan performa motor dan merusak motor secara permanen. Bahaya yang ditimbulkan akibat menggunakan suku cadang palsu, yaitu menggugurkan garansi, kerusakan berat, boros bahan bakar, dan gangguan pada knalpot.

Agar terhindar dari ancaman penggunaan suku cadang palsu tersebut, Anda harus selalu melakukan pengecekan dan perbaikan motor secara berkala di tempat-tempat yang resmi. Selain itu, pastikan Anda membeli suku cadang di toko resmi, baik online maupun offline.

Demikian daftar komponen-komponen yang berbahaya jika rusak. Setelah mengetahuinya, Anda harus selalu melakukan pengecekan secara rutin. Perawatan dan perbaikan rutin akan menghindarkan Anda dari kerusakan fatal yang membahayakan nyawa.

Pastikan Anda menggunakan sparepart motor yang asli agar motor Anda tetap awet. Selain itu, pastikan untuk melakukan servis di bengkel terpercaya dengan ahli di bidang ini. Jika Anda membutuhkan informasi seputar layanan servis, segera kunjungi laman resmi Suzuki!

Pricelist Icon Price List Dealer Halo Suzuki Icon Halo Suzuki Test Drive/Ride
Chat