Sering Terjebak Macet Setiap Hari, Ini Dampaknya ke Motor dan Tubuh
14 April 2025
Admin

Bagikan
Mulai dari mesin dan risiko kerusakan lainnya. Berikut ini dampak kemacetan bagi motor yang perlu Anda waspadai:
1. Mesin Overheating
Dampak pada motor yang harus diwaspadai adalah mesin yang overheating atau terlalu panas. Ketika harus terjebak dalam kondisi ini, terkadang situasi jalan begitu padat dan sulit melaju, hingga menghalangi udara yang masuk ke dalam radiator motor.
Inilah yang membuat mesin motor jadi lebih mudah mengalami overheating. Jika suhu naik dalam waktu lama, maka dapat berpotensi merusak berbagai komponen lainnya. Tidak jarang motor mengalami mogok karena overheating.
2. Bahan Bakar Cepat Habis
Bahan bakar yang boros atau cepat habis jadi dampak macet yang harus pengendara motor tanggung. Karena saat terjebak kondisi ini, motor berada pada posisi stop-and-go yang pada operasi putaran lebih rendah dan lama.
Hal ini yang membuat proses pembakaran menjadi tidak efisien dan menyebabkan bahan bakar cepat habis. Maka dari itu, kemacetan tidak hanya berdampak bagi kesehatan fisik dan motor saja, tetapi juga membuat boros keuangan.
3. Sistem Pengereman yang Rusak
Kondisi ini yang sering Anda lalui dapat berdampak buruk bagi sistem pengereman. Rem yang sering digunakan saat posisi stop-and-go lebih cepat mengalami keausan dan mudah muncul bunyi berdecit.
Baca Juga : Konsultasi dengan Sales di Booth Suzuki GIIAS 2024: Hemat Waktu dan Uang Saat Beli Mobil
Jika kondisi ini terjadi, maka dapat mengancam keamanan Anda saat berkendara. Sistem pengereman yang rusak dapat menyebabkan rem blong dan membahayakan Anda selama di jalan. Inilah pentingnya untuk Anda selalu cek kondisi rem motor sebelum bepergian.
4. Kerusakan pada Sistem Transmisi
Jika Anda berkendara dengan motor bergigi atau manual, dampak kemacetan yang Anda rasakan dapat berpengaruh pada sistem transmisi. Beberapa kondisi kerusakan yang bisa Anda alami adalah masalah pada kopling, cairan transmisi yang kotor, dan sebagainya.
Apabila hal ini Anda alami, tentu dapat mengganggu kenyamanan Anda dalam berkendara.
Selain itu, potensi motor mogok dan kesulitan mengganti transmisi jadi lebih tinggi. Jadi, perhatikan sistem transmisi ketika Anda sering berkendara di jalan yang padat.
5. Engkol Motor Rusak
Salah satu tanda engkol motor yang rusak adalah sulit diputar dan macet saat ingin diengkol. Penyebab engkol motor rusak biasanya karena sistem CVT kotor, mekanisme kick starter yang bermasalah dan klep terlalu renggang.