Tips & Trik

Mari Mengenal Jenis Jenis Kemudi Kapal Laut

28 Agustus 2020

account iconAdmin

Kemudi Kapal Laut

Bagikan

Kemudi yang baik memiliki beberapa persyaratan yang teregulasi dalam SOLAS 74 aturan ke 29 BAB II tentang perangkat kemudi. Persyaratan-persyaratan tersebut diantaranya ialah kemudi utama hendaknya memiliki kekuatan yang cukup sehingga dapat mengemudikan kapal laut dengan baik.

Persyaratan Kemudi Berdasarkan Jenis Kapal

  • Kapal Penumpang Serta Kapal Barang

Pada seluruh jenis kapal penumpang maupun kapal barang, hendaknya dilengkapi atau memiliki seperangkat kemudi utama atau steering gear. Demikian juga dengan perangkat kemudi bantu atau auxiliary steering gear yang sesuai dengan persyaratan administrasi.

Penempatan kemudi utama (steering gear) beserta poros kemudinya hendaklah disusun sesuai dengan panduan yang ada. Hal ini bertujuan agar kapal tidak mengalami kerusakan saat bergerak mundur dengan kekuatan penuh.

Baca Juga : Kenali Lebih Dekat Mesin Tempel Dari Suzuki

Kemudi bantu (auxiliary steering gear) diharuskan memiliki daya yang cukup besar agar kapal dapat digunakan untuk berlayar dan digunakan saat dalam keadaan darurat.

  • Kapal Penumpang

Kemudi utama (steering gear) memiliki kemampuan dapat diarahkan ke samping hingga 35 derajat ke kanan ataupun ke kiri dalam durasi 28 detik.

Hal ini dimulai dari kedudukan menuju tengah-tengah,kemudian ke arah kiri 35 derajat. Selanjutnya diteruskan ke tengah-tengah, lalu menuju arah kanan 35 derajat, dan menuju tengah lagi.

Pricelist Icon Price List Dealer Halo Suzuki Icon Halo Suzuki Test Drive/Ride
Chat