Sekoci Kapal Penolong, Jenis dan Perlengkapannya
27 Februari 2021
Admin
Bagikan
Sekoci Kapal Penolong, Jenis dan Perlengkapannya
Pastinya Anda sudah sering mendengar kendaraan air yang bernama kapal laut. Kapal laut adalah alat transportasi yang dikemudikan nakhoda di laut.
Selain badan kapal, Anda juga perlu mengetahui perlengkapan yang selalu ada di dalamnya seperti sekoci kapal, mesin kapal, jangkar dan lainnya.
Baca Juga : Mengenal Kapal Kontainer Serta Jenis Yang Ada di Dunia
Membicarakan tentang sekoci sebagai salah satu bagian pelengkap kapal, sejauh ini banyak yang belum mengetahui apa sebenarnya alat ini dan bagaimana fungsinya. Untuk menjawab pertanyaan tersebut, Anda bisa simak penjelasan lengkap seputar sekoci berikut.
Pengertian dan Fungsi Sekoci Penolong
Sekoci merupakan salah satu jenis perlengkapan yang harus ada di dalam kapal laut karena perannya yang penting sebagai penolong di keadaan darurat untuk para awak dan penumpang kapal.