Kenali Tanda & Penyebab Oli Mobil Berkurang
25 Oktober 2023
Admin
Bagikan
Kesalahan umum yang sering dilakukan oleh banyak pemilik mobil adalah tidak mengganti oli mesin secara teratur. Padahal, oli yang sudah tua akan kehilangan efektivitasnya sebagai pelumas dan pendingin.
-
Faktor Lingkungan dan Jalanan yang Buruk
Kondisi jalan yang buruk atau lingkungan dengan banyak debu dan kotoran bisa mempengaruhi kualitas oli mesin. Debu dan kotoran yang masuk akan mencampur dengan oli dan membuatnya lebih cepat kotor dan berkurang.
-
Kondisi Mesin Mobil Kurang Sehat
Mesin yang sudah tua, apalagi tidak terawat dengan baik, akan menghabiskan oli dengan lebih cepat.
Soalnya, ada keausan komponen hingga kebocoran internal yang tidak terlihat. Jika mesin sering memerlukan tambahan oli, Anda memerlukan perawatan atau bahkan overhaul.
Dampak Negatif Berkurangnya Oli Mobil
Ada banyak dampak negatif yang muncul jika Anda tidak memperhatikan kondisi oli mesin mobil. Berikut merupakan penjelasannya:
-
Komponen atau Bagian Mesin Mobil Lebih Cepat Aus
Oli mesin berfungsi sebagai pelumas yang mengurangi gesekan antar komponen mesin. Jika oli berkurang, gesekan akan meningkat, dan ini akan mempercepat keausan komponen mesin.
Baca Juga : Ada Banyak, Ini Jenis- Jenis Ban Motor Serta Fungsinya
Dalam jangka panjang, ini bisa menimbulkan kerusakan serius dan mempengaruhi umur mesin Anda.
-
Mesin Cepat Panas atau Overheat
Berkurangnya oli mobil akan mengurangi kemampuan mesin untuk mendinginkan komponennya, sehingga mesin akan cepat panas atau overheat. Kondisi ini sangat berisiko dan bisa menyebabkan kerusakan mesin jika tidak segera ditangani.
-
Mobil Sering Mati Sendiri atau Mogok
Kurangnya oli mesin bisa menyebabkan mesin bekerja lebih keras. Situasi ini menyebabkan mobil sering mati sendiri atau mogok. Jangan sampai kondisi ini Anda biarkan karena bisa berbahaya ketika sedang berkendara.
-
Emisi Gas yang Lebih Tinggi
Oli mesin yang berkurang akan menghasilkan emisi gas yang lebih tinggi. Tidak hanya buruk bagi lingkungan, kondisi ini juga bisa membuat Anda gagal dalam uji emisi kendaraan.
Oli sangat mempengaruhi kinerja dan keawetan mesin mobil Anda. Jadi, jangan pernah menunda apalagi mengabaikan tanda-tanda oli mesin perlu ditambah atau diganti.
Ingin memastikan mesin mobil Anda selalu dalam kondisi prima dengan mengganti oli mobil? Gunakan layanan penggantian oli dari Suzuki! Book servis mobil Anda di sini!