Ingin Liburan dengan Keluarga, Tapi Anak Takut Naik Mobil? Ini Solusinya
05 September 2024
Admin
Bagikan
Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan agar anak berani naik mobil dan ketakutannya perlahan menghilang. Berikut di antaranya:
1. Kenali Penyebab Ketakutan Anak
Langkah pertama dalam mengatasi ketakutan anak adalah memahami apa yang membuat mereka merasa takut atau tidak nyaman. Beberapa penyebab umum yang membuat anak takut adalah mabuk perjalanan (motion sickness). Gejala seperti pusing, mual, dan muntah sering kali membuat anak takut bepergian jauh dengan mobil.
Penyebab lain yang bisa saja membuat anak takut adalah pengalaman buruk di mobil. Mungkin anak pernah mengalami kejadian yang menakutkan di dalam mobil, seperti kecelakaan kecil atau terbentur karena jalan yang sangat bergelombang.
Bisa juga penyebabnya karena anak-anak cenderung merasa terkurung dan bosan jika harus duduk di kursi mobil dalam waktu lama. Anda bisa memberikan aktivitas menarik jika penyebabnya hal ini.
2. Persiapkan Kondisi Mobil yang Nyaman
Mobil yang nyaman adalah kunci untuk mengurangi ketakutan anak. Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk membuat mobil terasa nyaman. Misalnya yaitu dengan memastikan kursi anak ergonomis.
Baca Juga : Gak Mustahil! Velg Mobil Retak bisa Karena Hal ini
Pilih kursi anak yang sesuai dengan usia, berat, dan tinggi anak. Kursi yang ergonomis akan memberikan dudukan yang baik dan meningkatkan kenyamanan.
Selain itu, pastikan suhu di dalam mobil tidak terlalu panas atau dingin. Atur AC atau pemanas sesuai kebutuhan, atau bawa selimut ringan jika diperlukan.
Terakhir, selain mobil harus bersih dan harum, pastikan juga Anda memilih mobil yang memang dirancang untuk keluarga Anda. Kenyamanan dan keamanan selama berkendara menjadi point penting dalam hal ini seperti yang dihadirkan oleh Suzuki All New Ertiga Hybrid.