Tips & Trik

Trik Membeli Mobil Bekas Berkualitas

25 Januari 2024

account iconAdmin

Trik Membeli Mobil Bekas Berkualitas

Bagikan

Ketika pemilik mobil keberatan untuk Anda melakukan test drive berulang kali, patut untuk dicurigai dan sebaiknya segera cari mobil lain untuk dibeli. Karena bisa jadi ada kerusakan di dalam mesinnya dan pemilik tidak ingin Anda mengetahuinya sebelum deal

  • Periksa Riwayat Perbaikan Mobil di Bengkel

Sebelum membeli mobil bekas, lakukan pemeriksaan riwayat servis dari mobil yang akan dibeli. Anda bisa mendatangi bengkel langganan pemilik dengan membawa mobil tersebut dan buku servisnya. 

Perhatikan riwayat perbaikannya secara detail, mulai dari kerusakan apa saja yang pernah dialami, komponen apa yang sudah diganti, catatan apa yang diberikan oleh montir selama perbaikan, hingga bagian odometer. 

Tidak peduli seperti apa kondisi mobilnya, sangat penting untuk mengetahui riwayat perbaikan di bengkel langganan. Sebab, Anda jadi tahu isu dari kendaraan tersebut. 

  • Ajak Ahli untuk Mengecek Kendaraan

Dalam melakukan pengecekan kendaraan bekas saat membeli, akan sangat beruntung bila Anda termasuk orang yang mengetahui mesin. Sehingga bisa melakukan pengecekan secara mandiri. 

Namun, akan lebih baik bila mengajak ahli yang memang paham mengenai mesin kendaraan, eksterior, dan interiornya. 

Biasanya, para ahli akan melakukan pengecekan semua komponen dari sisi eksterior, interior, hingga ke komponen mesin yang paling kecil sekalipun. 

Baca Juga : Tips Menjaga Rangka Sepeda Motor agar Tidak Mudah Patah

Mereka juga tidak segan untuk melakukan wawancara detail dengan pemilik mengenai riwayat servis dan pemakaiannya. 

Dengan begitu, Anda akan memperoleh hasil pemeriksaan yang jauh berbeda. Bahkan, mungkin hal-hal yang disembunyikan oleh pemilik bisa saja ditemukan oleh sang ahli yang akan membantu Anda dalam memutuskan untuk lanjut membeli atau tidak. 

  • Membeli Mobil Bekas Dari Pemiliknya Langsung

Agar mendapatkan mobil bekas yang berkualitas, Anda bisa membeli langsung dari pemiliknya tanpa menggunakan perantara. Anda juga bisa mendapatkan harga yang lebih murah daripada harga pasaran. 

Ketika membeli mobil second dari pemiliknya langsung, prosesnya tentu tidak mudah dan jauh lebih menantang. Sebab, Anda memerlukan kesabaran ekstra dalam melakukan pengecekan, tawar menawar, hingga akhirnya deal dengan harga yang sesuai budget

Ketujuh tips tersebut bisa membantu Anda dalam membeli mobil bekas yang berkualitas dengan harga miring dan tentunya sesuai budget. Jangan lupa untuk mengecek semua komponen kendaraan, tanda ada yang terlewat. Mulai dari sisi eksterior, interior, hingga ke bagian mesin. 

Bila ingin memperoleh informasi menarik lainnya mengenai kendaraan dari Suzuki, Anda bisa membaca artikel di halaman tips dan trik. Untuk selalu update tentang mobil bekas, bisa mengunjungi situs resmi Suzuki Autovalue. Cari mobil yang tepat sesuai kebutuhan dan dapatkan mobil bekas berkualitas lewat Suzuki.

Pricelist Icon Price List Dealer Halo Suzuki Icon Halo Suzuki Test Drive/Ride
Chat