Tips Aman: Cara Mencegah dan Menghadapi Kriminalitas di Jalan
16 Juni 2024
Admin
Bagikan
Tetapi, lawan penjahat tersebut saat Anda yang menjadi incarannya. Inilah saat alat-alat pertahanan diri sangat Anda butuhkan. Semprotan merica, stun gun, sebatang besi, hingga payung adalah contoh peralatan yang bisa Anda gunakan untuk pertahanan diri.
Menyimpannya di dalam mobil perlu Anda lakukan untuk berjaga-jaga saat menghadapi tindak kriminal di jalan.
-
Periksa Kondisi Kendaraan sebelum Digunakan
Selanjutnya, biasakan untuk selalu memeriksa kondisi kendaraan sebelum Anda menggunakannya. Ini untuk memastikan bahwa Anda menyadari secara jelas bahwa kondisi kendaraan aman untuk Anda kendarai.
Pemeriksaan kendaraan ini akan melindungi Anda dari pelaku penipuan di jalanan. Contohnya, Anda akan berusaha diberhentikan dengan dalih memberi tahu terdapat masalah pada kendaraan.
Usahakan Anda tidak langsung panik dan menepi. Bila ingin melakukannya, pastikan Anda berhenti pada area yang ramai sehingga banyak yang mengawasi.
-
Jangan Berkendara Sendiri
Berkendara menuju daerah yang belum pernah Anda kunjungi bisa berbahaya. Anda belum mengenal medan jalannya dengan baik sehingga meningkatkan risiko mengalami tindak kriminal. Terutama bila Anda berkendara seorang diri.
Baca Juga : Water Hammer: Pengertian, Efek dan Cara Mengatasinya
Oleh karena itu, selalu upayakan agar memiliki orang lain untuk menemani Anda sepanjang perjalanan. Mintalah teman, keluarga, atau pasangan untuk menjadi teman berkendara Anda. Usahakan mereka adalah laki-laki.
Ini mengingat penjahat masih berani melancarkan aksinya ke dua orang perempuan. Sementara itu, mereka akan menghindari Anda bila ditemani oleh laki-laki. Penyebabnya bisa karena tingkat kesulitan jadi lebih tinggi saat calon korban adalah laki-laki.
- Sedia Perlengkapan Darurat
Mobil memiliki perlengkapan yang khusus digunakan ketika kendaraan dalam kondisi darurat. Misalnya, kabel jumper, kit alat untuk memperbaiki ban bocor, senter, hingga pemadam api.
Menyediakan berbagai perlengkapan tersebut di dalam mobil ketika berkendara jadi cara melindungi diri dari kriminalitas di jalan. Anda dapat segera memperbaiki kerusakan pada mobil untuk melanjutkan perjalanan dengan perlengkapan tersebut.
Berbeda jika tidak ada perlengkapan yang bisa Anda gunakan saat mobil rusak. Anda harus menghentikan perjalanan di area yang mungkin tidak familiar. Kriminalitas seperti perampokan, pencurian, hingga penipuan pun rentan Anda alami.
Berbagai cara menghadapi serta mencegah tindak kriminal tersebut bisa Anda terapkan agar tidak menjadi korban kriminalitas di jalan. Untuk tips menarik lainnya seputar otomotif, kunjungi website resmi Suzuki dan pilih laman tips & trik.