Mengenal dan Apa itu Permesinan Bantu Kapal?
05 Maret 2025
Admin

Bagikan
Kompresor udara berfungsi untuk menyalakan motor diesel dengan cara menggunakan tenaga berupa udara dengan tekanan tertentu, yaitu antara 20-30 bar untuk berbagai keperluan, khususnya untuk menyalakan mesin induk.
2. Kompresor Udara Darurat
Ini adalah unit mesin yang akan dinyalakan atau difungsikan apabila kompresor udara mengalami kerusakan akibat tidak adanya arus listrik yang berguna untuk menggerakkan motor kompresor udara.
Cara mengaktifkan kompresor udara darurat (Emergency Air Compressor) menggunakan mesin tersendiri yang bisa dinyalakan dengan tangan.
3. Pompa
Pompa merupakan unit pada mesin kapal yang berfungsi sebagai alat untuk memindahkan atau mengangkut berbagai macam zat cair.
Pompa ini umumnya telah dilengkapi dengan sistem perpipaan seperti katup tekan, katup isap, dan lain sebagainya.
Selain itu, pompa ini juga dilengkapi dengan tangki, saringan, alat pengaman, dan lain-lain. Berikut berbagai jenis pompa yang ada pada kapal.
-
Pompa Pendingin Air Tawar
Jenis pompa ini yang berfungsi untuk memindahkan air tawar pendingin sekaligus memberikan sirkulasi melalui berbagai macam sistem, mulai dari motor lalu lanjut ke cooler hingga akhirnya kembali lagi ke motor.
Baca Juga : Menarik, Ini Fungsi dan Jenis Alat Navigasi Kapal
Beberapa sistem yang ada pada pompa air pendingin air tawar (tertutup) atau Fresh Water Cooling Pump ini di antaranya adalah sistem pipa, tangki ekspansi, saringan, pendingin (cooler), berbagai macam katup, dan lain-lain.
Fungsi lain dari pompa ini adalah untuk mendinginkan badan mesin penggerak atau blok silinder akibat dari pembakaran yang terjadi di dalam silinder mesin.
-
Pompa Pendingin Air Laut
Jenis pompa yang kedua adalah pendinginan air laut (terbuka) atau Fresh Water Cooling Pump.
Ini merupakan pompa mesin kapal yang berfungsi untuk mengisap air laut dari luar kapal, dimasukkan ke dalam cooler, dan selanjutnya akan mengalir kembali ke laut.
Pada saat dimasukkan ke dalam cooler, air laut tersebut di sirkulasi guna mendinginkan minyak lumas, air tawar, dan lain sebagainya.
Tujuan dari sirkulasi tersebut adalah agar temperatur air atau cairan lainnya tetap berada pada suhu yang diinginkan. Nantinya, setelah air laut selesai digunakan akan dibuang kembali ke laut.
-
Pompa Ballast