Tips & Trik

Kapan Harus Mengganti Oli Gearbox (Gardan) Motor Matic

30 September 2024

account iconAdmin

Gearbox Motor Matic

Bagikan

Pelumasan perlu dilakukan agar komponen tersebut dapat bekerja dengan baik dan tidak mudah rusak. Menggunakan oli gardan yang berkualitas rendah dapat mengurangi umur motor secara signifikan.

Jenis-Jenis Oli

Jenis oli pada motor matic ada beberapa macam yang dapat disesuaikan dengan tipe motor yang Anda gunakan. Terdapat dua jenis, yaitu oli mesin dan oli gardan (gearbox).

Seperti oli mesin pada umumnya, oli mesin berfungsi sebagai pelumas komponen mesin. Sementara itu, oli gardan berfungsi sebagai pelumas komponen gigi transmisi atau roda gigi reduksi akhir dalam proses transmisi otomatis.

Di samping itu, oli gardan juga berfungsi untuk mengurangi gesekan antar komponen yang mengakibatkan keausan dan meredam panas akibat gesekan tersebut. Motor matic hanya memerlukan oli gardan ini saja. Lalu, ada dua jenis oli gardan, yaitu base dan synthetic oil. Walaupun seharusnya ada perbedaan antara gearbox pada matic dan manual, namun penggunaan oli gardan kadang juga dilakukan pada gearbox motor matic. 

Waktu Ganti Oli Gearbox (Gardan) Motor Matic

Penggantian oli motor seharusnya Anda lakukan secara rutin agar komponen dalam gearbox dapat terhindar dari kerusakan dan kerompolan. Supaya tidak lupa, Anda dapat mengikuti dua patokan waktu berikut ini.

1. Berdasarkan Jadwal Servis

Baca Juga : Jangan Putar Kunci Lalu Langsung Starter Motor! Ini Alasannya

Oli gearbox sebenarnya mampu bertahan dalam waktu yang cukup lama. Jadwal penggantian oli yang tertera di buku servis dinyatakan dalam jarak kilometer atau jumlah bulan, tergantung mana yang Anda capai terlebih dahulu.

Informasi tersebut dapat Anda temukan pada maintenance schedule di bagian akhir buku servis. 

Umumnya, terdapat informasi seputar jadwal penggantian oli, penggantian filter, dan komponen penting lainnya. Pihak pabrik atau produsen menetapkan jadwalnya masing-masing. 

Misalnya, ada yang menganjurkan untuk mengganti oli setiap jarak tempuh mencapai 1.500 sampai 3.000 km. Lalu, ada pula yang menganjurkan untuk mengganti oli setiap 2.000 sampai 3.000 km.

Kemudian, jadwal penggantian oli gearbox secara umum dapat dilihat dari penggunaannya. Dalam kondisi normal, oli sebaiknya diganti setiap 12.000 km atau 12 bulan sekali.

Pricelist Icon Price List Dealer Halo Suzuki Icon Halo Suzuki Test Drive/Ride
Chat