Tips & Trik

Jenis Dempul dan Cara Mendempul Mobil yang Benar

31 Januari 2025

account iconAdmin

81915052 S

Bagikan

Ada beberapa jenis dempul yang sering digunakan dalam dunia otomotif. Masing-masing dempul ini memiliki kelebihan dan kekurangan. Berikut adalah jenis-jenis dempul yang umum digunakan:

1. Dempul Polyester (Polyester Putty)

Material jenis ini adalah yang paling umum digunakan pada perbaikan bodi mobil. Dempul polyester memiliki daya rekat yang baik dan mudah diamplas. 

Selain itu, dempul jenis ini juga lebih cepat kering. Cocok untuk Anda yang punya waktu terbatas untuk mendempul.

Meski demikian, dempul berbahan polyester ini sebaiknya hanya digunakan untuk mengatasi goresan dan penyok kecil. Jika mobil Anda memiliki masalah yang lebih besar, sebaiknya pilih jenis dempul lain. 

2. Dempul Epoxy

Dempul epoxy atau plamir memiliki daya tahan yang sangat tinggi terhadap korosi dan air, sehingga sering digunakan pada area yang terpapar langsung oleh kelembaban.

Meski demikian, dempul ini lebih sulit untuk diampelas dibandingkan dempul polyester. Selain itu, proses pengeringannya lebih lama.

Baca Juga : Tips dan Cara Mengatasi Rem Tangan Mobil Macet

Namun, hal ini tidak jadi masalah jika Anda butuh dempul yang tahan karat. Banyak yang menggunakan dempul ini untuk mengatasi beberapa masalah pada mobil.

3. Dempul Buatan (Lacquer Putty)

Dempul buatan atau lacquer putty adalah jenis dempul yang digunakan untuk menyelesaikan detail akhir pada permukaan bodi mobil. Bahan dari dempul mobil ini adalah campuran dari plamir dan pengeras bedak talk. 

Dempul ini memiliki tekstur yang halus dan sering digunakan untuk mengisi goresan kecil atau memperbaiki ketidaksempurnaan setelah proses utama selesai.

Meski demikian, dempul buatan kurang efektif untuk penyok besar atau kerusakan yang parah. Kualitasnya cukup buruk dengan hasil yang tidak memuaskan. 

Cara Dempul Mobil yang Benar

Setelah mengetahui jenis-jenis dempul, langkah berikutnya adalah memahami cara mendempul kendaraan yang benar. Berikut adalah panduan lengkapnya:

1. Persiapkan Alat dan Bahan

Sebelum melakukan proses dempul, pastikan Anda memiliki atau menyiapkan alat dan bahan berikut:

  • Dempul sesuai kebutuhan;
  • Pengeras dempul (jika terpisah dengan dempul);
  • Cat dasar;
  • Amplas dengan berbagai tingkat kekasaran (kasar hingga halus);
  • Spatula atau pisau dempul;
  • Cairan pembersih (seperti thinner);
  • Masker dan sarung tangan untuk perlindungan;
  • Lap microfiber.

2. Bersihkan Permukaan Mobil

Pricelist Icon Price List Dealer Halo Suzuki Icon Halo Suzuki Test Drive/Ride
Chat