Jangan Sampai Rusak! Komponen Kelistrikan Motor yang Harus Dijaga
16 Oktober 2024
Admin
Bagikan
Masing-masing komponen tersebut tentunya memiliki fungsinya tersendiri yang saling bergotong royong mewujudkan sistem kelistrikan pada sepeda motor bisa berfungsi dengan optimal.
Supaya Anda bisa lebih jelas memahaminya, berikut ini akan diberikan penjelasan tentang masing-masing komponen kelistrikan dari sepeda motor beserta tips merawatnya supaya bisa bertahan hingga lama.
1. Komponen Kelistrikan Motor, Aki
Ketika membahas sistem kelistrikan pada kendaraan layaknya sepeda motor, maka aki atau baterai perlu menjadi komponen yang masuk ke dalam daftar.
Memiliki fungsi yang sangat penting dalam sistem kelistrikan, aki memiliki peran dalam menyimpan energi listrik pada motor. Dengan adanya energi listrik dari aki, maka sepeda motor milik Anda jadi bisa dinyalakan saat di starter.
Oleh karena itu, Anda perlu merawat kondisi aki sepeda motor yang dimiliki. Pastikan Anda secara rutin mengecek aki dan juga tegangannya. Apabila ternyata tegangan aki sudah lemah dan di bawah standar, maka Anda perlu melakukan pengecasan.
Kemudian jika kondisi aki sudah tidak bisa melakukan penyimpanan arus listrik lagi, sebaiknya Anda buru-buru melakukan penggantian aki.
Baca Juga : Penyebab Tenaga Motor Seperti Tertahan dan Cara Mengatasinya
Sementara jika Anda menggunakan aki basah, cara yang tepat untuk merawat jenis aki ini yaitu dengan rutin memeriksa air aki. Lakukan penggantian atau pengisian air aki secara rutin supaya volume airnya bisa selalu dalam batas indikator.
2. Kabel
Komponen berikutnya dari sistem kelistrikan sepeda motor yang perlu dijaga ialah kabel. Kabel kelistrikan pada motor atau biasa dikenal juga dengan kabel bodi ini memiliki fungsi untuk menyalurkan listrik ke komponen lampu hingga klakson dari spul ke aki.
Supaya fungsi dari kabel ini tetap terawat, Anda perlu rutin memeriksanya. Periksalah dengan teliti pada bagian sambungan, pembungkus, dan juga bagian soket dari kabel bodi motor Anda.
Apabila ditemukan ciri-ciri kabel yang mulai mengelupas maka Anda perlu segera menggantinya. Jangan menunggu untuk mengganti kabel ketika kondisinya sudah parah karena bisa menyebabkan korsleting.
Ketika hendak mengganti kabel bodi, pastikan Anda memilih kabel pengganti yang memang sesuai dengan tipe sebelumnya dan sesuai dengan motor kesayangan Anda.