Tips & Trik

Dinamo starter: Fungsi, Komponen dan Cara Kerjanya

28 Januari 2021

account iconAdmin

Suzuki Ertiga

Bagikan

Tutup solenoid merupakan serangkaian penutup solenoid starter yang ditempatkan pada bagian depan starter. Tidak hanya penutup, setiap komponen dapat digunakan sebagai media yang menghubungkan antara arus dari sistem menuju aktuator starter.

Terdapat 3 macam terminal pada bagian motor starter. Yang pertama adalah terminal 50 sebagai penghubung rangkaian starter pada kunci kontak.

Selanjutnya, ada terminal 30 bagian terminal yang menerima arus listrik dari baterai dan terminal c untuk pendistribusian arus utama dari solenoid menuju motor starter agar bisa berputar.

fungsi_dinamo_stater

  • Field Coil

Komponen ini merupakan rangkaian coil magnet yang dipakai untuk meningkatkan kemagnetan yang ada di sekitar rotor coil.

Pada prinsipnya, kerja motor listrik harus terdapat medan magnet yang terletak di sekitar rotor dan komponen ini yang akan menyediakannya. Dalam hal ini, terdapat beberapa bagian field coil, yakni yoke, pole core, dan kumparan

  • Armature Coil

Baca Juga : Ini yang Harus Diperhatikan Supaya Ban Dalam Tidak Terlipat

Komponen ini lebih dikenal sebagai rotor coil atau kumparan yang ditempatkan pada poros motor. Kegunaan utamanya ditujukan sebagai pembangkit medan magnet yang akan bereaksi dengan field coil magnetic agar terjadi pergerakan.

Biasanya, armature coil berbentuk seperti kumparan tembaga. Namun, perbedaannya pada armature memiliki lilitan berjumlah banyak, sehingga diameternya juga besar.

  • Commutators

Komponen berada tepat di bagian depan armature coil. Karakteristiknya mirip tembaga yang saling tersegmentasi.

Kegunaan commutator sebagai penghubung arus listrik dari brush ke kumparan armature. Bentuk commutator dapat mengatasi adanya korsleting karena kinerja commutator terhubung arus positif dan negatif.

  • Drive Lever

Komponen ini terdapat pada solenoid dengan bentuk garpu yang dapat digunakan untuk penggerak gear. Komponen tersebut bekerja dengan sistem tuas.

  • Brushes

Komponen ini terdapat pada main motor dengan rangkaian sikat sebagai penghubung arus listrik ke dinamis konduktor melalui konduktor statis. Maksudnya, brush mengirimkan sinyal pada arus listrik dari terminal 50 menuju armature coil.

  • Drive Pinion Brush
Pricelist Icon Price List Dealer Halo Suzuki Icon Halo Suzuki Test Drive/Ride
Chat