Tips & Trik

Coating Mobil: Proses, Manfaat, dan Jenisnya

08 Juni 2021

account iconAdmin

Alat Poles

Bagikan

Kelemahan satu-satunya adalah lapisan yang sudah dibuat tidak tahan lama, apalagi jika body mobil sering terkena panas. Tampilan mobil akan cepat kusam dan Anda perlu mengaplikasikan wax kembali untuk memulihkan tampilan kinclongnya. 

Perawatan Coating Mobil agar Tetap Prima

Baik itu menggunakan nano coating atau ceramic coating yang dinilai bisa bertahan lebih lama, tapi perawatan tetap harus dilakukan. Hal ini wajib dilakukan jika Anda ingin kendaraan tampil lebih menawan. Berikut ini beberapa perawatan yang perlu dilakukan.

    1. Mencuci mobil secara berkala

Kotoran yang menempel pada body mobil adalah penyebab coating lebih cepat kusam. Oleh karena itu Anda harus rajin mencuci mobil setidaknya setiap satu minggu sekali. Apalagi jika kendaraan sering digunakan baik itu di cuaca hujan dan panas. 

    2. Harus Menggunakan Shampo Khusus

Hindari untuk menggunakan sabun sembarangan untuk mencuci mobil. Salah bahan kimia akan membuat lapisan coating menipis. Proses pencucian boleh menggunakan shampo khusus mobil yang didesain secara khusus dan lebih lembut. 

Baca Juga : Pentingnya Manual Book: Panduan Merawat dan Mengoperasikan Mobil

    3. Manfaatkan Lap Khusus untuk Mobil

Saat mengeringkan atau membersihkan kotoran, Anda juga harus menggunakan lap khusus mobil. Lap ini akan menjaga bagian body tetap bersih bebas goresan dan coating tetap aman. 

Kelebihan dan Kekurangan Pemberian Coating Mobil 

Penggunaan coating pada mobil tidah hanya memiliki kelebihan, tetapi juga kekurangan. Hal ini perlu Anda ketahui agar tahu tindakan apa yang harus dilakukan jika terjadi kerusakan pada mobil. Berikut ini beberapa kelebihannya. 

  1. Kilap mobil akan bertahan lebih lama jika Anda menggunakan coating. Karena coating akan menyerap pada pori cat sehingga efek kilap akan muncul. 
  2. Coating juga akan melindungi cat dari berbagai macam goresan yang tidak disengaja maupun sengaja. 
  3. Mobil juga akan terlindung dari sinar UV, inilah alasan warna cat mobil bisa bertahan lebih lama. 
  4. Muncul efek daun talas ketika air hujan menempel pada body mobil sehingga menjaga agar bebas karat. 
  5. Body mobil juga jadi tahan dari serangan jamur. 

Adapun beberapa kekurangan dari penggunaan coating mobil yaitu sebagai berikut ini. 

  1. Biaya coating cenderung mahal jika Anda memilih coating yang tahan lama. 
  2. Proses coating juga membutuhkan waktu yang lama. 
  3. Jika tidak ditangani oleh ahlinya, maka hasil coating tidak akan maksimal. 

Jadi sebaiknya Anda harus menyerahkan proses coating ini kepada teknisi handal yang berpengalaman. Supaya hasilnya lebih maksimal dan tidak mengecewakan, apalagi Anda sudah membayar mahal.

Pricelist Icon Price List Dealer Halo Suzuki Icon Halo Suzuki Test Drive/Ride
Chat