Cara Kerja Baling-baling Kapal Laut dan Jenisnya
27 Februari 2021
Admin
Bagikan
Pada dunia transportasi banyak terdapat alternatif kendaraan untuk membantu mobilitas Anda, baik untuk angkutan penumpang atau khusus angkutan barang.
Salah satu alat transportasi yang umum dipakai adalah kapal. Kendaraan tersebut bekerja dengan baling-baling kapal untuk memasok energi gerak.
Secara umum, sistem kerja kapal dioperasikan oleh nahkoda tapi tetap memerlukan komponen penting itu agar tetap kondisional.
Baca Juga : Sebelum Berangkat, Lengkapi Dulu Dokumen Kapal Yang Ada
Ukuran kapal lebih besar dari perahu, jadi memerlukan energi gerak yang lebih banyak. Untuk itu simak ulasan seputar cara kerja baling-baling supaya kapal bisa beroperasi.
Pengertian Baling baling Kapal Laut
Baling baling kapal laut adalah salah satu komponen penting sebuah kapal. Bagian satu ini memiliki koneksi langsung dengan mesin kapal agar bisa berjalan. Secara umum, bagian ini akan berputar untuk menghasilkan energi gerak sebagai pendorong kapal.