Tips & Trik

Yuk, Cari Tahu Kelebihan dan Kekurangan Ban Mobil Lebar

13 Agustus 2024

account iconAdmin

Cari Tahu Kelebihan Dan Kekurangan Ban Mobil Lebar

Bagikan

Memastikan ban yang Anda pakai original juga merupakan aspek penting, supaya performanya maksimal dan tidak menyebabkan berbagai risiko bahaya.

 

3. Berpengaruh terhadap Suspensi

 

Jika Anda memakai ban mobil yang lebih lebar, maka sistem suspensi kendaraan dapat terpengaruh. Maka dari itu, ada kalanya penggantian ban sejenis ini perlu didukung dengan adanya modifikasi bagian suspensi.

Misalnya, penggantian salah satu bagian dari sistem suspensi, atau melakukan penggantian secara keseluruhan.

Tujuan dari modifikasi ini supaya nantinya kinerja mobil tetap optimal. Dengan demikian, maka kenyamanan dan keamanan Anda dalam berkendara dapat lebih terjamin.

 

4. Memiliki Risiko Aquaplaning

 

Hal selanjutnya yang penting untuk menjadi pertimbangan yakni mobil dengan ban lebar dapat memiliki risiko aquaplaning atau kehilangan kendali, terlebih ketika berkendara di jalan yang berlumpur atau basah.

Baca Juga : Jangan Anggap Remeh! Ini Fungsi dan Manfaat Alarm Mobil

Hal ini disebabkan kondisi friksi ban menjadi lebih cepat hilang dengan permukaan yang lebar. Dengan demikian, ban pun akan lebih mudah untuk kehilangan kendali.

 

5. Lebih Rawan Gesekan Spakbor

 

Memakai ban dengan ukuran yang lebar membuat gesekan pada bagian spakbor lebih rawan terjadi. Maka dari itu, ada baiknya untuk melipat atau menggulung bagian bibir spakbor, sehingga ban nantinya tidak terganggu oleh bagian tersebut.

Aspek ini memang sering kurang mendapat perhatian bagi orang-orang yang mengganti ukuran ban, padahal sangat berpengaruh pada kinerja ban dan keselamatan pengguna mobil.

Jadi, sejak awal, sebaiknya Anda memperhatikan berbagai modifikasi yang diperlukan seperti ini. Jika merasa kurang yakin, maka Anda juga bisa melakukan konsultasi dengan para teknisi ahli, supaya tidak salah langkah dalam modifikasi.

Setelah membaca berbagai informasi tentang ban lebar di atas, tentu saja kini Anda lebih paham tentang berbagai kelebihan dan kekurangan yang sebaiknya dipertimbangkan sebelum memilih jenis ban ini.

Sebagai pemilik mobil, tentu Anda tidak boleh asal-asalan dalam memilih ban. Jangan hanya mengikuti tren, Anda perlu benar-benar memahami berbagai aspek penting yang perlu menjadi perhatian.

Bagaimana, apakah ban mobil lebar cocok untuk Anda, atau ada jenis ban lain yang dirasa lebih cocok? Apapun jenis ban yang Anda pilih, jangan lupa untuk membeli spare part original, serta melakukan penggantian komponen dan servis rutin di bengkel resmi Suzuki!

Pricelist Icon Price List Dealer Halo Suzuki Icon Halo Suzuki Test Drive/Ride
Chat