Tips & Trik

Tips Memilih dan Merawat Jok Motor: Kenyamanan dan Estetika

08 Juni 2023

account iconAdmin

Suzuki Nex

Bagikan

Maka inilah beberapa tips yang bisa Anda perhatikan saat memilih jok yang berkualitas bagi motor Anda. Tidak hanya memberikan kenyamanan, namun juga memberikan keindahan tampilan motor Anda seperti baru lagi.

 

  • Memilih Bahan Kulit Asli

 

Salah satu jenis bahan jok adalah kulit asli. Bahan ini banyak ditemukan di motor pabrikan awas. Namun, jika Anda ingin mengganti jok dengan bahan kulit asli juga tetap bisa dilakukan. Anda akan memperoleh kesan penampilan motor yang lebih mewah.

Bahkan dalam pemakaian yang sudah menahun pun warnanya justru jadi lebih indah. Kelebihan yang dimiliki bahan kulit asli adalah ketahanannya. Bahan ini tidak cepat rusak dan lapisannya lebih tebal. 

Tidak peduli sudah dipakai berapa tahun, yang pasti bahan kulit asli untuk jok lebih tahan lama. Ditambah lagi bahan ini memiliki ketahanan pada efek api yang membuatnya tidak gampang terbakar.

Sementara untuk kekurangan jok bahan kulit adalah perawatannya yang cenderung sulit. Ketika jok motor terpapar air hujan, akan memunculkan bau atau aroma tidak sedap. 

Belum lagi dengan harganya yang cukup mahal. Maka Anda harus berkenan untuk menyiapkan lebih banyak budget untuk jok jenis ini.

 

  • Memilih Bahan Kulit Sintetis

Baca Juga : Fitur Terkini Yang Wajib Ada Pada Sepeda Motor Incaran Anda

 

Alternatif bahan lain bagi Anda yang menginginkan harga lebih terjangkau dengan aneka pilihan warna dan kombinasi, pakailah jok kulit sintetis. Dibuat di pabrik dalam skala produksi yang besar membuat jenis jok ini mudah didapatkan di pasaran. 

Pilihannya pun bermacam-macam, tidak hanya bisa memilih warna saja. Anda juga bisa menyesuaikan pilihan Anda dengan bodi motor Anda. 

Beberapa jok dengan bahan sintetis ini dibentuk dengan bentuk-bentuk atau pola yang menarik. Selain itu, harga yang ditawarkan juga relatif terjangkau. Hanya saja kekurangannya itu lapisannya cenderung tipis, sehingga rentan rusak. 

Bahkan jenis jok yang satu ini juga tidak memiliki ketahanan terhadap api. Untuk itu, Anda harus secara rutin melakukan pergantian jok berbahan kulit sintetis.

Setelah mengganti jok dengan yang baru, Anda tetap harus rajin melakukan perawatan jika ingin jok Anda bertahan lama. Gunakan cairan shampo motor dan lap lembut saat membersihkan jok motor

Anda bisa mengaplikasikan tips-tips perawatan di atas. Untuk mendapatkan lebih banyak tips mengenai kendaraan Anda, silahkan kunjungi website resmi Suzuki hanya di www.suzuki.co.id sekarang!




Pricelist Icon Price List Dealer Halo Suzuki Icon Halo Suzuki Test Drive/Ride
Chat