Perbedaan Petal Disc Brake dengan Rem Cakram Biasa
27 Mei 2019
Admin
Bagikan
Beberapa motor keluaran terbaru saat ini menggunakan piringan cakram model bergelombang, atau sering dinamakan dengan sebutan petal disc, seperti Suzuki Satria FU FI dan GSX-150 series. Selain bentuknya yang memang berbeda dengan rem cakram biasa, apa sih perbedaan dan kelebihannya dibanding rem cakram biasa?
Baca Juga : 3 Penyebab Speedometer Mobil Mati & Cara Mengatasinya
Setidaknya ada 4 kelebihan pemakaian cakram model petal disc ini dibanding cakram biasa yang berbentuk bulat solid. Berikut adalah kelebihannya.
- Dari segi penampilan model petal disk terlihat mampu meningkatkan sisi estetika komponen rem menjadi terlihat lebih keren.
- Bentuk yang bergelombang pada petal disc mampu menarik udara lebih banyak masuk ke bagian dalam kaliper piston rem, sehingga bisa membantu pendinginan permukaan cakram yang terkena gesekan menjadi lebih cepat. Sebagai informasi, permukaan cakram merupakan bagian terluar mesin yang paling banyak menerima tekanan panas berlebih, terutama kalau sering melakukan pengereman dengan durasi yang lama.
- Secara bobot, piringan cakram model petal disc lebih ringan jika dibandingkan dengan cakram biasa dengan ukuran diameter yang sama.
- Feel pengereman mirip ABS. Karena area permukaan disk yang punya desain bergelombang, maka kadang kanvas menerima gesekan area cakram yang luas dan berganti bergesekan dengan area yang lebih kecil karena bentuk gelombang tadi. Ketika pengereman momen gesekan ini terjadi berulang-ulang, efek yang dirasakan akan sangat mirip dengan seperti sistem kerja rem ABS.