Tips & Trik

Mengenal Lampu HID dan Amankah untuk Motor Harian?

11 Februari 2025

account iconAdmin

Cropped Image1739323020631

Bagikan

Lampu tipe HID memiliki banyak tipe pilihan cahaya dan harga yang membuat pemilik motor punya banyak opsi. Pilihan bentuk soket dan derajat kelvin juga menguntungkan pemilik motor untuk memilih lampu tipe HID sesuai dengan kebutuhannya.

Harga lampu tipe HID dimulai dari Rp450 ribu hingga Rp550 ribu. Perbedaan harga tersebut tergantung dari jenis soket dan derajat Kelvin serta garansi yang diberikan oleh produsen.

Kekurangan Lampu HID

Apabila lampu tipe HID memiliki kelebihan, tentu ada pula kekurangan yang patut Anda ketahui. Kekurangan ini dapat menjadi bahan pertimbangan Anda ketika ingin memodifikasi lampu motor. Untuk lebih jelasnya, simak daftar ringkasan pembahasannya di bawah ini:

1. Harga Lebih Mahal

Kekurangan lampu tipe HID yang pertama adalah harganya yang lebih mahal dibandingkan tipe lampu lainnya seperti LED dan halogen. Hal tersebut membuat Anda harus mengeluarkan biaya cukup besar jika ingin melakukan modifikasi lampu motor.

Telah disebutkan di atas bahwa rata-rata harga lampu tipe ini berkisar Rp450 ribu hingga Rp550 ribu. Berbeda jauh dengan harga lampu LED yang memiliki harga rata-rata di bawah Rp100 ribu.

2. Butuh Penanganan Khusus

Baca Juga : Ini Tanda Kalau Sokbreker Motor Harus Segera Diganti

Untuk mengganti lampu tipe HID, Anda butuh profesional untuk menanganinya. Karena jika Anda memodifikasi lampu tipe ini secara mandiri, risikonya akan lebih berbahaya. 

Misalnya, tegangan yang terlalu tinggi atau cahaya lampu yang dapat membahayakan mata. Apabila Anda membutuhkan bantuan profesional, berarti Anda membutuhkan biaya tambahan. 

Jadi, untuk mendapatkan cara instalasi lampu tipe HID yang benar, Anda harus banyak mengeluarkan biaya.

3. Potensi Membahayakan Pengendara Lain

Cahaya lampu HID memiliki potensi membahayakan pengendara lain di jalan raya. Hal ini akan terjadi jika Anda kurang tepat menginstal lampu motor. Cahaya lampu akan terang sekali sehingga mengganggu keselamatan dan kenyamanan pengendara lain.

Hal lain yang dapat berpotensi terjadi pada Anda ketika memasang lampu tipe HID adalah kena tilang polisi. Karena ada beberapa kebijakan yang mengatur ukuran tingkat cahaya sebuah lampu kendaraan.

Pricelist Icon Price List Dealer Halo Suzuki Icon Halo Suzuki Test Drive/Ride
Chat