Tips & Trik

Mau Perpanjang SIM? Tes Kesehatan dan Psikologi Jadi Syarat Utama

20 Februari 2025

account iconAdmin

Cropped Image1740068106135

Bagikan

Tes kesehatan adalah pemeriksaan kondisi kesehatan pengemudi yang dilakukan untuk memastikan jika pengemudi dalam kondisi sehat dan tidak dalam kondisi yang berisiko membahayakan dirinya sendiri dan pengemudi lain. 

Hal ini penting dilakukan karena banyak kecelakaan terjadi disebabkan pengemudi tidak dalam kondisi sehat.

Selain mengetahui kondisi kesehatan, tes ini juga diperlukan untuk mengetahui riwayat penyakit yang pernah diidap oleh pengemudi. Akan sangat berbahaya apabila pengemudi memiliki riwayat penyakit berisiko seperti epilepsi atau sakit jantung. 

Apabila penyakit tersebut kambuh saat pengemudi berkendara, tentu bisa membahayakan keselamatan banyak orang. Tes kesehatan ini biasanya meliputi pemeriksaan fisik, tes pendengaran, dan penglihatan.

Untuk tes mata dilakukan untuk mengukur kemampuan mata dalam melihat yang biasanya dilakukan dengan memakai snellen chart. Selain itu, terdapat pula tes buta warna dan luas lapangan pandangan mata. 

Baca Juga : Penyebab Munculnya Karat pada Knalpot

Tes pendengaran dilakukan dengan menguji kemampuan mendengar bisikan dalam jarak 20 cm dan pemeriksaan kondisi membran telinga. Hasil tes ini nantinya harus menyertakan surat keterangan dari dokter.

Syarat dan Langkah-Langkah Perpanjang SIM secara Online 

Sebelum membahas mengenai cara melakukan tes psikologi dan kesehatan, maka Anda perlu mengetahui apa saja syarat perpanjangan surat mengemudi secara keseluruhan. Saat ini, mengurus perpanjang surat mengemudi lebih mudah karena bisa dilakukan secara online

Syarat perpanjangan surat izin mengemudi yang harus Anda penuhi meliputi surat mengemudi yang lama, KTP aktif, hasil tes kesehatan dan psikologi, pas foto, dan tanda tangan di lembaran kertas. 

Adapun langkah-langkah untuk perpanjangan surat mengemudi secara online yaitu sebagai berikut:

  • Pertama, Anda bisa membuka aplikasi Playstore untuk mengunduh aplikasi Digital Korlantas Polri.
  • Lakukan semua tahapan registrasi seperti memasukkan nomor HP, mengisi kode OTP, membuat pin, sampai mengisi data Anda di menu profile.
  • Setelah Anda berhasil mendapatkan email aktivasi akun, maka Anda bisa melakukan verifikasi KTP.
  • Berikutnya lakukan tes psikologi dan tes kesehatan.
  • Kemudian Anda bisa pergi ke menu SIM dan pilih opsi perpanjangan. Lalu, unggah semua syarat yang diperlukan.
  • Langkah selanjutnya pilih SATPAS penerbit, pilih metode pengambilan atau pengiriman, dan masukkan alamat rumah Anda jika Anda memilih metode pengiriman.
  • Selesaikan proses pembayaran dan klik opsi perbarui jika proses perpanjangan sudah berhasil dilakukan. 

Syarat dan Cara Tes Psikologi secara Online 

Pricelist Icon Price List Dealer Halo Suzuki Icon Halo Suzuki Test Drive/Ride
Chat