Ketahui, Ini Fungsi Alternator dan Komponennya
23 Desember 2020
Admin
Bagikan
Disini, alternator bisa bekerja ketika mesin mulai dinyalakan. Dari sini komponen dalam alternator mulai menjalankan fungsinya masing-masing.
Yang pertama, saat mesin mulai menyala, pulley alternator mulai bekerja dan memutar rotor coil yang ada di dalamnya.
Disini diode kemudian akan mengubah tegangan bolak balik yang dihasilkan menjadi tegangan searah. Tegangan yang dihasilkan ini akan dialirkan ke aki.
Tegangan listrik yang dihasilkan biasanya tidak stabil. Hal ini bisa berakibat merusak mesin karena mesin bisa menjadi panas, terbakar, dan juga overheat. Disini, regulator berfungsi menstabilkan tegangan listrik yang dihasilkan dengan bantuan rectifier dan kipas yang menghasilkan sirkulasi udara.
Penyebab Kerusakan pada Alternator
Karena alternator terdiri dari beberapa komponen, maka kerusakan pada alternator juga disebabkan oleh beberapa hal. Untuk itu, harus ditemukan dulu komponen yang mengalami masalah, sebelum memutuskan untuk melakukan penggantian. Apalagi ada beberapa kerusakan dengan gejala yang sama.
Kerusakan pada alternator biasanya terjadi akibat adanya penambahan beban listrik yang berlebihan pada kendaraan. Misalnya penambahan lampu dan AC mobil dengan konsumsi energi yang cukup besar. Hal ini akan mengakibatkan kerusakan pada alternator dan memperpendek umur aki mobil.
Akibat Alternator Rusak
Baca Juga : Ternyata, Ini Fungsi Release Fork dalam Sistem Kopling
Ada beberapa gangguan fungsi pada kendaraan yang bisa disebabkan oleh kerusakan pada alternator. Gangguan tersebut ada yang bisa terlihat langsung dan mengakibatkan tidak berfungsinya salah satu komponen pada kendaraan, dan ada pula yang hanya berupa gangguan kecil.
Gangguan yang disebabkan alternator yang rusak, yang pertama adalah timbulnya suara mendecit seperti suara tikus. Hal ini bisa terjadi bila ujung rotor coil tidak lagi bertumpu pada bearing. Apabila tidak segera diperbaiki, ini akan mengakibatkan tidak berputarnya pulley alternator.
Gangguan lainnya yang ditimbulkan akibat rusaknya alternator adalah alternator tidak bisa menyuplai energi listrik dengan baik ke aki. Apabila hal ini terjadi, maka otomatis mesin kendaraan tidak bisa menyala saat dihidupkan.
Karena fungsi alternator ini sangat penting bagi kendaraan bermotor, maka alternator harus dijaga agar kondisinya tetap stabil, sehingga bisa berfungsi dengan normal.
Nah, jika alternator rusak parah, akan lebih baik jika Anda segera membawanya ke bengkel resmi Suzuki, sehingga bisa diatasi oleh ahlinya.