Jenis-jenis Klakson Mobil: Suara yang Tepat untuk Kendaraan Anda
21 April 2024
Admin
Bagikan
Jadi, ini bisa menjadi ciri khas dan keunikan bagi mobil kesayangan Anda. Biasanya, jenis klakson untuk mobil juga dapat dipilih berdasarkan tipe dan ukuran mobil.
Pembagian jenis klakson untuk mobil, umumnya dapat didasarkan pada dua hal, yakni berdasarkan sumber bunyinya dan spesifikasi atau tipe yang dimilikinya.
Pertama, akan dibahas tentang jenis-jenis klakson berdasarkan sumber bunyinya. Sebenarnya, klakson mobil berdasarkan sumber bunyinya terbagi menjadi dua jenis, yakni klakson listrik dan klakson listrik atau electric horn dan klakson udara atau air horn.
Namun, klakson listrik pun masih dibagi menjadi dua jenis lagi, yakni dengan arus listrik searah dan bolak-balik.
Di bawah ini adalah penjelasan selengkapnya tentang jenis-jenis klakson untuk mobil berdasarkan sumber bunyinya. Beberapa jenis klakson pun memiliki fungsi lain selain untuk menjaga keselamatan ketika mengendarai mobil.
-
Klakson Arus Listrik Searah atau DC
Jenis pertama yakni klakson arus listrik searah atau DC. Suara yang dihasilkan dari jenis klakson ini berasal dari munculnya perubahan frekuensi yang terjadi dengan searah, lalu menghasilkan bunyi pada bagian membran.
Baca Juga : Langkah Yang Perlu Dilakukan Setelah Mobil Lakukan Perjalanan Jauh
Klakson arus searah ini cukup umum dipakai untuk kendaraan mobil, sehingga dapat menjadi pilihan yang tepat untuk mobil kesayangan Anda.
-
Klakson Arus Listrik Bolak-balik atau AC
Kedua, ada klakson yang kinerjanya memanfaatkan arus listrik bolak-balik atau AC. Suara klakson akan tercipta dari adanya magnet listrik, yaitu ketika magnet dari selatan menuju ke utara untuk menghasilkan bunyi, serta sebaliknya.
Adanya perubahan frekuensi membuat terjadi getaran secara terus-menerus, lalu dapat menghasilkan bunyi klakson yang terbilang nyaring.
Karena memanfaatkan dinamo, maka jenis klakson ini sangat umum dipakai untuk sepeda motor. Namun, juga dapat dipakai pada kendaraan mobil yang berukuran kecil.
Salah satu ciri dari jenis klakson ini yakni dapat memiliki bunyi yang semakin lirih atau kecil jika putaran mesin mobil mulai turun.
-
Klakson Udara atau Air Horn
Jenis ketiga, ada klakson udara. Sesuai dengan namanya, klakson mobil ini dapat menghasilkan bunyi dengan memanfaatkan tekanan udara.