Ini Fungsi Feeler Gauge dan Cara Menggunakannya
28 Februari 2025
Admin

Bagikan
Alat yang satu ini biasanya digunakan untuk mengukur jarak atau celah yang sangat kecil antara dua permukaan, misalnya antara valve dan seat pada mesin, atau antara dua komponen yang saling bersentuhan.
Bahkan tingkat keakuratan dari alat ini mencapai 0,01 mm. Sangat tipis, bukan? Komponen ini terbuat dari material logam yang cukup kuat dan tahan lama, seperti stainless steel.
Jadi, dapat memberikan pengukuran yang akurat tanpa risiko deformasi meskipun digunakan secara berulang-ulang.
Umumnya, alat ini terdiri dari beberapa batang logam dengan ketebalan yang bervariasi, mulai dari yang sangat tipis hingga yang sedikit lebih tebal (0,01 mm sampai dengan 1 mm).
Fungsi Feeler Gauge
Alat ukur ini memiliki berbagai fungsi yang sangat penting dalam dunia mekanik dan otomotif. Beberapa fungsi utamanya sebagai berikut:
1. Mengukur Celah atau Jarak yang Sangat Kecil
Alat ini berfungsi untuk mengukur celah atau jarak yang sangat kecil antara dua permukaan.
Baca Juga : 3 Penyebab Speedometer Mobil Mati & Cara Mengatasinya
Salah satu aplikasi umumnya adalah untuk mengukur celah pada valve engine, di mana presisi dalam pengukuran sangat dibutuhkan agar kinerja mesin tetap optimal.
2. Mengecek Ketebalan Benda
Alat ini juga digunakan untuk mengukur ketebalan material. Misalnya, untuk memeriksa ketebalan piringan rem, ketebalan gasket, atau celah pada mesin.
3. Pemeriksaan Kesesuaian Komponen
Dalam perakitan atau pemeliharaan mesin, alat ini sering digunakan untuk memastikan bahwa komponen-komponen mesin dipasang dengan jarak atau celah yang sesuai standar pabrikan.
Hal ini sangat penting untuk mencegah kerusakan mesin akibat komponen yang terlalu rapat atau longgar.
4. Penyetelan Komponen Mesin
Alat ukur yang satu ini juga digunakan dalam penyetelan mesin, terutama pada bagian-bagian yang memerlukan celah atau ruang tertentu.
Seperti pengaturan jarak katup pada mesin pembakaran internal atau pengaturan jarak kontak komponen pada transmisi.