Tips & Trik

Ini Cara Pencegahan Covid-19 Saat Berkendara, Biar Aman

27 Mei 2020

account iconAdmin

Pencegahan Covid19

Bagikan

Jika Anda memiliki waktu lebih, sebaiknya membersihkan motor dengan cara mencucinya dengan air mengalir dan sabun. Cucilah seluruh bagian motor Anda setelah selesai berkendara. Cara ini lebih ampuh untuk menghilangkan kuman yang menempel pada motor.

  • Hindari Berkendara ke tempat ramai Ataupun zona Merah

    Di keadaan saat ini, sebaiknya Anda berkendara jika memang dibutuhkan atau dalam keadaan mendesak saja. Apabila tidak dalam keadaan penting, hindari berkendara terutama ke tempat yang ramai ataupun yang menjadi zona merah Covid-19.

    Bagi para pecinta motor, hindari touring dalam masa pandemi karena itu hanya akan membahayakan keadaan Anda. Menjaga diri dari keramaian merupakan salah satu hal yang penting untuk melindungi diri dari paparan Covid-19.

  • Jangan Menyentuh area wajah secara langsung setelah berkendara

    Setelah berkendara, hindari menyentuh area wajah secara langsung. Anda harus mencuci tangan terlebih dahulu sebelum menyentuh area wajah. Tingkatkan kesadaran Anda bahwa kebiasaan menyentuh wajah secara langsung terlalu sering tidak baik dan dapat berbahaya bagi diri Anda.

    Menyentuh area wajah saat berkendara dapat menyebabkan kuman yang menempel di tangan berpindah ke wajah. Bersihkan tangan dengan cara mencuci tangan menggunakan air mengalir dan sabun atau jika tidak ada air gunakanlah hand sanitizer.

    Baca Juga : Ini yang Wajib Diperhatikan Dari Kode Ban Motor Anda!

    Apabila tidak membawa hand sanitizer, mungkin Anda dapat menjadi tisu sebagai alternatif. Gunakan tisu basah untuk menghindari menyentuh wajah secara langsung.

    Tisu basah merupakan salah satu benda yang mudah didapatkan dan bisa dijadikan sebagai pengganti hand sanitizer atau saat tidak bisa cuci tangan. Untuk itu, alangkah baiknya Anda membawa tisu basah setiap bepergian.

    Rasa aman saat berkendara merupakan harapan semua orang. Di tengah pandemi Covid-19 seperti saat ini, rasa waspada harus lebih ditingkatkan untuk melindungi diri. Patuhi peraturan yang sudah diterapkan agar dapat membawa keselamatan bagi diri Anda.

    Sebenarnya simpel bukan cara pencegahan Covid-19 saat berkendara? Pastikan Anda sudah melakukan segala persiapan secara maksimal sebelum berkendara agar tetap aman. Mencegah paparan virus Covid-19 saat ini adalah tugas semua orang.

  • Pricelist Icon Price List Dealer Halo Suzuki Icon Halo Suzuki Test Drive/Ride
    Chat