Tips & Trik

Busi Motor Sering Kotor? Bisa Jadi Ada Masalah di Mesin!

20 April 2025

account iconAdmin

Cropped Image1745132421002

Bagikan

Filter udara yang kotor menyebabkan aliran udara yang masuk ke ruang bakar menjadi tidak optimal. Kondisi ini akan berakibat pada suplai bahan bakar menjadi lebih banyak dibandingkan udara yang masuk.

Filter udara kotor membuat suplai bahan bakar lebih banyak dibandingkan udara, sehingga mengakibatkan sumbatan karbon. Hal ini juga akan membuat busi menjadi lebih cepat kotor.

4. Overheating

Overheating juga bisa menyebabkan busi motor sering kotor. Kondisi ini terjadi jika suhu ruang bakar terlalu panas yang disebabkan oleh beberapa faktor 

Misalnya, penumpukan deposit karbon pada ruang bakar, campuran bahan bakar yang tidak sesuai, atau pelumasan mesin yang tidak memadai.

Jika busi kotor karena dipenuhi dengan deposit karbon, maka mesin akan sulit untuk dinyalakan dan bisa menyebabkan kerusakan pada mesin yang lebih parah.

Langkah-Langkah Membersihkan dan Merawat Busi agar Optimal

Busi merupakan komponen kendaraan yang memiliki fungsi krusial. Oleh sebab itu, busi perlu dirawat dan dibersihkan secara berkala agar tidak kotor karena bisa mengganggu kinerja mesin mobil secara keseluruhan.

Baca Juga : Yuk Ketahui Fungsi Connecting Rod Atau Batang Seher

Agar busi selalu bersih dan bekerja optimal, perlu dibersihkan dan dirawat untuk mencegah kotoran menumpuk. Berikut ini langkah-langkah membersihkan dan merawat busi motor agar performanya selalu optimal:

1. Lepas Busi Menggunakan Kunci Busi

Langkah pertama untuk merawat dan membersihkan busi adalah melepas busi dari tempatnya terlebih dahulu. Sebelum itu, pastikan mesin kendaraan dalam kondisi mati, kemudian ambil kunci busi dan lepas secara perlahan.

2. Periksa Kondisi Fisik Busi

Setelah dilepas, langkah selanjutnya adalah cek kondisi fisik busi. Pastikan busi dalam kondisi yang baik, tidak ada kerak atau oli yang menutupi ujung busi. Jika menemukan ada adanya kerusakan, Anda bisa menggantinya dengan busi baru.

3. Bersihkan Bagian Kepala Elektroda Busi

Kepala elektroda atau ujung busi merupakan bagian yang paling rawan kotor. Untuk membersihkannya, Anda bisa menggunakan sikat kawat atau amplas halus. Amplas secara perlahan sampai bagian tersebut bersih kembali.

4. Bersihkan Bagian Keramik Busi

Selain elektroda, bagian keramik busi juga perlu dibersihkan. Bagian ini terletak di tengah busi dan cukup dibersihkan menggunakan lap bersih atau bisa juga disemprot menggunakan kompresor agar debu dan kotorannya hilang.

5. Periksa Gap Busi

Pricelist Icon Price List Dealer Halo Suzuki Icon Halo Suzuki Test Drive/Ride
Chat