Apa Itu Strut Bar? Yuk Ketahui Fungsinya Disini
19 November 2021
Admin
Bagikan
Strut Bar dapat menghubungkan antara suspensi kiri dan kanan, sehingga bisa membagi gaya dan tekanan saat berjalan dengan kecepatan tinggi pada kedua poros roda.
Biasanya saat membelok ekstrim, sudut roda akan berubah karena sasis akan bergerak. Dengan komponen ini, gaya bisa terbagi dua.
Setelah membagi gaya, ketika suspensi mulai bergerak, roda yang ikut berputar tidak hanya satu roda saja tetapi dua-duanya ikut berputar.
Hal ini membuat arah roda berputar secara optimal, karena strut brace mengikat support atas dari shockbreaker kiri dan kanan.
Cara Memilih Strut Bar
Jika mobil Anda sebelumnya belum terpasang komponen strut brace dan ingin memasangnya, pastikan dulu faktor tujuan penggunaannya jelas.
Contohnya saja sering dibawa perjalanan jauh melewati jalan tol yang memungkinkan berkendara dengan kecepatan tinggi, atau tujuan yang lain.
Baca Juga : Kapan Sebaiknya Busi Motor Diganti
Pertama, untuk memilih Strut brace Anda harus memperhatikan kualitas material komponen.
Jika ternyata kualitas bahan dari strut bar ini kurang bagus, maka akan berdampak pada kestabilan mobil saat berada di tikungan tajam ataupun saat kecepatan tinggi.
Sampai saat ini, bahan dasar paling unggul adalah dengan alumunium. Selain itu, kalau Anda ingin membeli yang custom biasanya bagian desain adalah aspek yang juga diperhatikan.
Sesuaikan dengan komponen sasis dan roda saat memilih desain komponen ini. Hal tersebut dikarenakan jika desain tidak sesuai, maka saat pemasangan akan terjadi kerusakan pada komponen lainnya.
Jika memang sudah ada komponen bawaan, maka Anda juga bisa melepasnya atau menggantinya. Tetapi jika Anda berniat melepaskan strut bar bawaan, maka akan mengurangi kualitas handling pada mobil. Pastikan ketika komponen ini sudah dilepas, mobil tidak dipacu dalam kecepatan tinggi.
Strut bar ternyata sangat penting untuk mengontrol keseimbangan mobil saat dipacu dengan kecepatan tinggi.
Jika Anda ingin memasangnya, maka akan lebih baik jika dilakukan di bengkel Suzuki resmi terdekat untuk meminimalisir kesalahan.