10 Tips Mudik Menggunakan Kapal Laut
18 April 2023
Admin
Bagikan
Tips ketujuh yaitu Anda perlu mempelajari petunjuk serta aturan keselamatan perjalanan laut. Tips ini sangat penting dan perlu Anda perhatikan baik-baik.
Kita tidak apa saja yang bisa terjadi selama melakukan perjalanan di laut. Untuk menjaga keselamatan serta keamanan ketika mudik menggunakan kapal laut, mengetahui cara menggunakan pelampung adalah hal dasar yang perlu Anda tahu.
Anda juga perlu mengetahui jalur evakuasi jika terjadi hal-hal di luar prediksi pada kapal laut yang Anda tumpangi.
Perhatikan benar penjelasan dari awak kapal. Dengan begitu jikapun terjadi di luar prediksi atau hal-hal yang tidak diinginkan, Anda telah memiliki bekal untuk menyelamatkan diri Anda.
-
Pilih Tempat Duduk yang Nyaman dan Aman
Ketika di kapal, Anda bisa memilih tempat duduk yang nyaman untuk beristirahat. Pilihlah tempat yang cukup teduh sehingga Anda tidak begitu kepanasan dan bisa nyaman beristirahat.
Pastikan juga jika tempat yang Anda pilih, cukup aman untuk mengawasi seluruh barang yang Anda bawa selama perjalanan.
-
Beristirahat yang Cukup Selama Perjalanan
Baca Juga : Jangan Sembarangan, Ini Etika Membunyikan Klakson Motor!
Meski Anda kurang nyaman untuk beristirahat selama perjalanan menggunakan kapal laut, tetapi Anda tetap perlu beristirahat. Bagaimanapun perjalanan laut sangatlah melelahkan.
Apabila Anda kurang beristirahat selama perjalanan, hal itu bisa berdampak buruk pada kesehatan Anda. Oleh karenanya, istirahatlah yang cukup selama melakukan perjalanan.
Tubuh Anda bisa lebih bugar begitu sampai di tempat tujuan. Tentu Anda tidak ingin acara mudik Anda malah berakhir dengan tubuh yang sakit bukan?
-
Awasi Barang Bawaan Anda
Perjalanan menggunakan kapal laut tentu diisi dengan beragam orang yang masing-masing memiliki kepentingan. Untuk itu, Anda perlu mengawasi barang yang Anda bawa.
Apabila terjadi kehilangan, itu bukanlah tanggung jawab orang lain. Itu kenapa akan lebih baik jika Anda hanya membawa barang seperlunya saja. Hal itu akan mengurangi kekhawatiran Anda akan kondisi barang yang Anda bawa.
Selain itu membawa barang yang secukupnya juga membuat perjalanan Anda lebih menyenangkan. Anda tidak begitu kerepotan untuk membawa barang-barang itu.
Itulah tips mudik menggunakan kapal laut yang diikuti. Kini Anda bisa menggunakannya untuk mempersiapkan diri dengan baik sebelum melakukan perjalanan laut.
Apabila Anda memiliki kondisi tubuh yang sedang tidak baik, sebaiknya Anda menghindari perjalanan laut. Jadikan mudik lebaran Anda menjadi perjalanan yang menyenangkan dan berkesan untuk Anda dan keluarga.