Tips & Trik

Tips Membersihkan Mika Lampu Mobil dengan Mudah

23 April 2024

account iconAdmin

Lampu Mobil

Bagikan

Salah satu bagian mobil yang tidak kalah penting untuk diperhatikan yaitu mika lampu mobil. Lampu merupakan bagian yang memiliki peran penting untuk memberikan penerangan saat berkendara, terutama pada saat malam hari.

Bila mika lampunya kusam, lampu tersebut tidak dapat memberikan penerangan yang maksimal. Selain itu, mika yang kusam pun membuat mobil terlihat kusam dan kurang estetik.

Pentingnya Membersihkan Mika Lampu Mobil yang Kusam

Perubahan warna pada mika lampu seperti kekuningan atau kekusaman, dapat mengganggu kinerja lampu saat berkendara. 

Oleh karena itu, menjaga kebersihan mika lampu sangatlah penting, terutama bagi lampu depan mobil yang kritis untuk memberikan cahaya yang cukup saat malam hari.

Beberapa faktor seperti cuaca ekstrem, debu, hujan, polusi udara, dan umur kendaraan dapat menyebabkan kekusaman mika lampu. Jangan biarkan beberapa faktor tersebut membuat mika lampu kusam akibat kurangnya perawatan.

Memang benar bahwa Anda bisa membawa mobil ke salon perawatan untuk dibersihkan. Namun, hal tersebut membutuhkan biaya yang tidak sedikit. 

Oleh karena itu, sangat dianjurkan untuk membersihkannya secara mandiri di sela-sela kesibukan. Hal ini dapat membantu mengurangi warna kekuningan pada mika lampu kendaraan Anda.

Bahan Sederhana untuk Membersihkan Mika Lampu Mobil yang Buram

Untuk membersihkan kaca lampu yang kusam, ada beberapa bahan sederhana yang bisa Anda manfaatkan. Anda bisa menemukannya di warung terdekat atau di toko aksesoris otomotif. Adapun bahan-bahan yang dimaksud yaitu:

  • Pasta Gigi

Siapa sangka jika pasta gigi ternyata dapat dimanfaatkan untuk membersihkan mika lampu yang sudah kusam pada mobil. Anda hanya membutuhkan air bersih, pasta gigi, serta lap microfiber.

Baca Juga : Meningkatkan Perlindungan dengan Double Airbag pada Mobil Anda

Balurkan pasta gigi dengan merata pada permukaan mika lampu. Biarkan terlebih dahulu selama beberapa menit. Lap menggunakan microfiber, lalu bilas menggunakan air bersih dan bersihkan kembali menggunakan microfiber.

  • Lotion Anti Nyamuk

Selain pasta gigi, Anda juga dapat menggunakan lotion anti nyamuk untuk membersihkan mika lampu yang kusam dan kekuningan. Bahan ini diklaim cukup ampuh untuk membersihkan mika lampu yang buram. 

Anda hanya membutuhkan lotion anti nyamuk secukupnya dan lap microfiber. Banyaknya lotion yang dibutuhkan, tergantung dari luas area mika yang akan dibersihkan.

  • Amplas Paling Halus

Bahan lainnya yang dapat digunakan yaitu amplas yang paling halus. Caranya yaitu basahi amplas dan mika lampu menggunakan air bersih. Selanjutnya, amplas permukaan mika lampu dengan hari-hati. 

Jangan sampai kena pada bodi mobil karena bisa menyebabkan catnya terkelupas. Setelah selesai digosok, Anda bisa membersihkannya menggunakan lap bersih dan halus.

  • Cuka

Cuka juga dapat digunakan untuk membersihkan permukaan kaca lampu yang sudah kusam. Anda bisa mencampurkannya 3 sendok dan cuka dengan 1 liter air. Sediakan juga 2 lap microfiber dan semprotan.

Campurkan air dan cuka ke dalam botol semprot, lalu semprotkan pada mika lampu. Gosok secara lembut menggunakan microfiber

  • Compound

Compound berfungsi untuk menghilangkan oksidasi pada plastik, kaca, ataupun mika lampu mobil. Cara menggunakannya yaitu oleskan pada mobil dan gosok perlahan menggunakan kain halus secara vertikal (naik turun).

  • Cairan Pembersih Khusus

Bahan paling efektif untuk membersihkan mika lampu yang kusam yaitu menggunakan cairan pembersih khusus. Anda bisa mendapatkannya di tempat cuci mobil atau di toko aksesoris mobil. 

Untuk menggunakannya, Anda bisa menyemprotkan cairan pembersih khusus pada permukaan yang ingin dibersihkan. Biarkan beberapa saat, lalu usap menggunakan microfiber halus.

Tips Membersihkan Mika Lampu Mobil Agar Kembali Kinclong

Dalam membersihkan kaca lampu pada mobil agar kembali kinclong, tentu ada triknya. Anda membutuhkan peralatan dan bahan yang tepat agar noda kekuningan bisa bersih. Adapun tipsnya yaitu sebagai berikut:

  • Siapkan Alat dan Bahan yang Dibutuhkan

Langkah pertama yang harus dilakukan yaitu menyiapkan alat dan bahan yang akan dibutuhkan untuk proses pembersihan mika lampu. Adapun alat yang perlu disiapkan di antaranya amplas, lap microfiber, kanebo, dan lap kering.

Sementara itu, bahan-bahan yang diperlukan untuk membersihkan mika lampu pada mobil di antaranya sabun cuci piring, pertalit/pertamax, compound, sabun khusus cuci mobil, pasta gigi, dan air bersih. 

  • Cuci Mika Lampu Mobil

Selanjutnya, Anda bisa mencuci kaca lampu menggunakan sabun khusus cuci mobil. Bersihkan seluruh permukaan mika lampu, lalu keringkan menggunakan kanebo. 

Keringkan dengan optimal dan pastikan tidak ada bagian yang masih basah. Hal ini perlu dilakukan untuk mengangkat kotoran yang masih menempel pada kaca lampu mobil. 

Kotoran ini dapat berupa polusi, kotoran, debu, minyak, atau benda lainnya pada permukaan mika lampu. Hal ini dapat memberikan dampak pembersihan yang lebih optimal dan lebih mudah pada langkah berikutnya. 

  • Bersihkan dengan Racikan Bahan Pembersih

Setelah dipastikan permukaan mika lampu telah kering dan bersih, langkah berikutnya yaitu menggunakan racikan dari bahan khusus untuk membersihkan mika lampu.

Dalam hal ini, Anda bisa menggunakan pertalite atau pertamax untuk dikombinasikan dengan sabun cuci piring. Bahan tersebut akan dicampurkan dengan perbandingan 7:3 atau 6:4.

Celupkan amplas yang sudah disiapkan sebelumnya pada ramuan yang sudah dibuat. Gosokkan secara perlahan pada permukaan kaca lampu. Siram menggunakan air bersih. Bila dirasa masih kurang bersih, Anda bisa mengulangi langkah ini. 

Selanjutnya, bila sudah bersih Anda bisa membilasnya menggunakan air bersih lalu keringkan menggunakan kanebo atau lap lembut. Selain menggunakan racikan bahan ini, Anda juga bisa langsung menggunakan cairan pembersih khusus.

  • Gosok Menggunakan Pasta Gigi

Baca Juga : Tips Mengatasi Mobil Diesel yang 'Masuk Angin'

Setelah digosok perlahan menggunakan amplas, selanjutnya Anda bisa menggosok mika lampu pada mobil menggunakan pasta gigi. 

Pasta gigi mengandung bahan kimia yang mirip dengan soda kue. Bahan ini terbukti ampuh dalam mengangkat kotoran lebih optimal dibanding sabun biasa. 

Anda bisa menggunakan pasta gigi ini pada permukaan mika lampu yang sudah menguning tadi. Oleskan secara merata pada semua permukaan yang ingin dibersihkan. 

Biarkan beberapa saat agar bahan tersebut bereaksi. Gosok menggunakan lap kering, microfiber, dan kanebo. Setelah itu, bilas dengan air hangat dan keringkan.

  • Gunakan Compound

Setelah melakukan beberapa langkah sebelumnya, Anda juga bisa menggunakan compound untuk membuat kaca lampu lebih bersih. 

Cara menggunakannya sangat mudah, Anda bisa meratakan bahan tersebut pada area yang masih kusam. Gosok dengan arah memutar secara perlahan dengan gerakan searah jarum jam atau berlawanan.

Agar tidak meninggalkan bekas gosokan atau lecet pada permukaan kaca lampu, Anda harus menggunakan microfiber atau lap lembut. Pasalnya, compound merupakan bahan keras sehingga berpotensi mengikis permukaan kaca lampu.

Kondisi kaca lampu mobil yang kusam dapat menghalangi sorotan lampu sehingga pencahayaan jadi kurang maksimal. Hal ini dapat membahayakan, terutama saat berkendara di waktu gelap. 

Selain opsi menggunakan cairan khusus pembersih mobil, Anda juga bisa memanfaatkan racikan dari bahan-bahan yang tersedia di sekitar Anda untuk membuat mika lampu kembali bersinar. Ini bisa menjadi alternatif yang efektif dan hemat biaya untuk merawat kendaraan Anda. 

Namun, jika Anda ingin mendapatkan lebih banyak tips dan trik seputar perawatan kendaraan serta informasi terbaru seputar dunia otomotif, Anda dapat mengunjungi halaman artikel resmi Suzuki. Di sana, Anda akan menemukan beragam informasi berguna yang dapat membantu Anda merawat kendaraan dengan lebih baik dan menjaga kinerja optimalnya.

Pricelist Icon Price List Dealer Halo Suzuki Icon Halo Suzuki Test Drive/Ride
Chat