Ternyata Ini Fungsi Gardan Mobil dan Fungsinya
24 Januari 2022
Admin
Bagikan
Gardan mobil merupakan salah satu bagian mobil yang memiliki peran penting pada kendaraan roda 4 tersebut. Fungsi gardan mobil sangat krusial karena perannya sebagai penyalur tenaga dari mesin ke roda belakang.
Bisa dikatakan, mobil tidak akan bisa dijalankan tanpa adanya komponen ini. Berkaitan dengan itu, di bawah ini akan diulas mengenai gardan mobil, fungsi, serta hal-hal lain yang berkaitan dengannya.
Apa Itu Gardan Mobil?
Baca Juga : Waspada Inilah Penyebab Rem Mobil Ngempos
Mobil bisa bergerak maju, tentunya dikarenakan ada tenaga yang menggerakkannya. Sebagian besar orang hanya mengetahui, mobil bisa bergerak karena digerakkan oleh mesin tanpa mengetahui bagaimana prosesnya.
Gardan sendiri berasal dari kata cardan yang memiliki arti roda-roda gigi khusus yang berbentuk roda gigi kerucut. Kata cardan tersebut, di Indonesia akhirnya lebih dikenal dengan sebutan gardan atau gardan mobil.