Tips & Trik

Mengenal Istilah Outdoor: Jenis Aktivitas dan Tips-tipsnya

16 Desember 2024

account iconAdmin

Cropped Image1734317605197

Bagikan

Kegiatan outdoor adalah aktivitas yang dilakukan di luar ruangan untuk bersenang-senang dan menikmati keindahan alam. Kegiatan luar ruangan terdiri dari beberapa jenis yang dapat dipilih sesuai minat dan kondisi fisik Anda.

Sekarang aktivitas di luar ruangan tidak hanya untuk bersenang-senang tapi juga bisa dimanfaatkan sebagai alat edukasi untuk anak-anak. Cari tahu jenis-jenis kegiatan di luar ruangan selengkapnya pada penjelasan di bawah ini. 

Jenis-Jenis Kegiatan Outdoor untuk Healing

Melakukan aktivitas di luar ruangan dapat membantu seseorang terlepas dari rasa penat dan stres. Asalnya kegiatan tersebut cocok dengan fisik dan minat Anda. Jangan memaksakan diri melakukan aktivitas yang terlalu berat jika kondisi tubuh tidak memungkinkan.

Berikut beberapa kegiatan luar ruangan yang bisa dipilih sesuai kondisi masing-masing orang.

1. Hiking

Mendaki atau hiking termasuk aktivitas berat yang memerlukan keberanian tinggi. Kegiatan ini sangat cocok untuk orang-orang yang suka bertualang dan menyukai aktivitas menantang. Beberapa waktu belakangan, mendaki gunung sangat populer di kalangan anak muda. 

Karena termasuk aktivitas seru yang mampu melatih keberanian dan meningkatkan kekuatan fisik. Jika tertarik melakukannya sebaiknya mulailah dari ketinggian yang paling rendah terlebih dahulu, misalnya mendaki bukit.

Jika langsung pergi ke gunung yang cukup tinggi seperti Gunung Semeru, Gunung Bromo, dan Gunung Ijen ditakutkan tubuh tidak bisa beradaptasi. Hal tersebut cukup berbahaya apalagi jika tidak ditemani orang yang berpengalaman.

2. Downhill

Aktivitas kali ini sangat cocok untuk orang-orang yang ingin memacu adrenalin. Untuk pertama kali disarankan memilih tempat downhill yang menyediakan pemandu profesional dan layanan keselamatan.

Jangan permasalahkan harganya yang terpenting keamanan dan keselamatan Anda lebih terjamin. Pasti pihak pengelola memberi alat keselamatan yang lengkap seperti pelindung lutut, helmet, dan lainnya.

3. Camping

Baca Juga : Ternyata Banyak, Ini Dia Jenis Helm Dan Fungsinya

Berkemah atau camping termasuk aktivitas seru yang bisa dilakukan bersama pasangan, keluarga, dan teman. Tempat camping dengan pemandangan alam yang indah bisa ditemukan dengan mudah di Indonesia.

Medan menuju ke lokasi camping biasanya cukup menantang sehingga diperlukan mobil yang tangguh untuk melewatinya. Suzuki Jimny bisa menjadi pilihan yang tepat karena mampu menaklukkan segala medan.

Jangan lupa tambahkan aksesoris pendukung seperti attachable tent, roof basket, multi roof rack, dan beberapa lainnya untuk mendukung hobi camping Anda. 

4. Offroad

Selain camping, bagi yang ingin mencoba aktivitas outdoor lainnya, Anda bisa mencoba offroad. Offroad merupakan salah satu kegiatan outdoor yang memadukan tantangan, petualangan, dan kecintaan terhadap dunia otomotif.

mobil offroad

Anda bisa menguji kemampuan mengemudi Anda di medan-medan seperti jalan berlumpur, berbatu, atau berpasir. Dengan menggunakan kendaraan khusus seperti mobil 4x4 atau motor trail, offroad menguji keterampilan mengemudi dan keberanian para penggemarnya.

Jika Anda tertarik, produk mobil dari Suzuki yaitu Jimny dapat menjadi pilihan. melalui kegiatan ini, Anda dapat mengeksplorasi kemampuan mesin, suspensi, dan ban dalam menghadapi medan yang ekstrem. Selain memacu adrenalin, offroad juga memberikan peluang untuk menjalin komunitas dengan sesama penggemar, berbagi tips dan trik, hingga menciptakan momen kebersamaan yang berkesan.

5. Memancing

Meski banyak yang menganggap memancing adalah hal yang membosankan bukan berarti aktivitas ini sepi peminat. Banyak orang yang rela pergi jauh-jauh ke danau dan laut demi hobi ini.

Sembari menunggu umpan Anda bisa menikmati pemandangan alam di sekitar. Jika ingin memancing menggunakan perahu disarankan mengajak orang berpengalaman untuk memastikan keselamatan.

6. Diving

Aktivitas outdoor ini sangat cocok bagi yang ingin menjelajahi alam bawah laut. Diving merupakan aktivitas fisik yang cukup menantang karena dibutuhkan keberanian untuk melakukannya.

Pengorbanan Anda akan terbayar dengan keindahan bawah laut yang sangat menawan. Tapi jangan sampai salah memilih tempat karena tidak semua laut cocok untuk diving

Lokasi menyelam yang paling favorit di antaranya Raja Ampat, Derawan. Sekaligus, Labuan Bajo, dan Wakatobi.

7. Kayaking

Kegiatan outdoor ini bisa dijadikan opsi untuk menikmati keindahan alam di perairan. Kayaking tidak termasuk aktivitas ekstrem dan tergolong aman untuk dilakukan bersama keluarga.

Aktivitas ini bisa dilakukan di sungai, danau, dan laut yang tenang seperti di Raja Ampat, Sungai Asahan, Kepulauan Mentawai, Nusa Lembongan, dan Danau Toba. 

Jika belum pernah mencoba sebaiknya minta bantuan pemandu profesional untuk mendapat arahan yang tepat.

8. Rafting

Mengarungi derasnya arus sungai menggunakan perahu karet bisa menjadi pilihan yang tepat bagi yang ingin mencoba aktivitas ekstrem. Rafting tidak hanya menantang adrenalin tapi juga bagus untuk melatih fisik dan menghilangkan stres.

Untuk mencoba aktivitas ini Anda harus memilih sungai yang tepat dengan arus yang cukup deras. Agar tetap aman sebaiknya didampingi pemandu profesional untuk mencegah hal-hal buruk.

Beberapa tempat rafting terbaik di Indonesia yaitu Sungai Serayu di Banjarnegara (Jawa Tengah), Sungai Pekalen di Probolinggo (Jawa Timur), dan Sungai Citarik di Sukabumi (Jawa Tengah).

Tips Melakukan Kegiatan di Luar Ruangan  

Setiap hari sebagian besar orang menghabiskan waktunya di dalam ruangan. Aktivitas tersebut terus berulang sehingga tubuh perlu merasakan kegiatan baru untuk mengurangi stres. Berikut beberapa tips melakukan aktivitas yang tepat agar tetap aman dan nyaman.

1. Memilih Kegiatan Outdoor yang Sesuai

Setiap orang memiliki preferensi yang berbeda-beda dalam menentukan pilihan. Sebaiknya pilih kegiatan yang sesuai dengan hal-hal yang disukai agar Anda dapat menikmatinya.  

Tujuan utama melakukan kegiatan di luar ruangan yaitu untuk mengurangi stres. Jadi pastikan aktivitas tersebut mampu membuat diri merasa senang bukan justru menambah beban.

2. Mulai Secara Perlahan dan Konsisten Berlatih

Semua aktivitas fisik membutuhkan latihan jadi jangan berharap sekali mencoba bisa langsung mahir. Jadikan aktivitas tersebut sebagai hobi dan mulai lakukan secara bertahap.

Baca Juga : Ternyata Banyak, Ini Dia Jenis Helm Dan Fungsinya

Hilangkan rasa ragu saat mencoba hal baru karena jika  tidak Anda tidak akan pernah mencobanya. Tapi ingat jangan melakukan aktivitas ekstrem jika belum mahir menguasainya. 

3. Mempersiapkan Perlengkapan

Tips melakukan aktivitas outdoor selanjutnya yaitu mempersiapkan alat dan perlengkapan pendukung. Perlengkapan utama yang harus dimiliki adalah sepatu, tanpa alas kaki yang tepat Anda tidak akan bisa melakukan kegiatan apa pun dengan nyaman.

Pemilihan sepatu sangat penting karena jika salah menentukan aktivitas akan terhambat karena rasa tidak nyaman. Sesuaikan sepatu dengan jenis kegiatan yang dipilih, misalnya rafting yang memungkinkan kaki terpapar air dalam jumlah banyak.

Itu artinya diperlukan sepatu yang terbuat dari bahan anti air dan anti selip. Lain halnya jika memilih hiking maka diperlukan sepatu khusus untuk pendaki. Selain sepatu perlengkapan utama yang wajib dimiliki lainnya yaitu alat-alat pendukung. 

Karena beberapa aktivitas memerlukan peralatan khusus misalnya memancing, camping, dan hiking. Untuk memilikinya Anda bisa membeli atau menyewa alat-alat tersebut.

4. Jadikan Sebagai Quality Time Bersama Orang Terdekat

Di tengah kesibukan bekerja setiap orang membutuhkan self healing untuk meredakan stres. Cara paling ampuh mengusir rasa stres yaitu dengan menghabiskan waktu bersama orang terdekat.

Anda dapat mengajak mereka melakukan aktivitas di luar ruangan secara bersama-sama agar suasana semakin seru.  Jika mengajak anak-anak pilih kegiatan ringan seperti camping dan memancing agar tidak memberatkan fisik mereka.

Itulah tadi beberapa tips melakukan kegiatan outdoor yang tepat agar stres dan aura negatif hilang. Sebelum berangkat ke lokasi tujuan periksa kondisi kendaraan terlebih dahulu, supaya kegiatan Anda berjalan lancar tanpa hambatan di jalan. Yuk, intip info menarik lainnya di tips-trik Suzuki

 

Sumber gambar:

Gabriel Nica - https://www.shutterstock.com/image-photo/bucharest-romania-november-25-2023-suzuki-2393436065

Pricelist Icon Price List Dealer Halo Suzuki Icon Halo Suzuki Test Drive/Ride
Chat