Keuntungan Menggunakan Motor Matic untuk Mudik Lebaran
04 Maret 2025
Admin

Bagikan
Motor matic atau skutik (skuter matic) diprediksi akan menguasai jalanan saat mudik lebaran tahun ini. Hal ini dipicu oleh berbagai keuntungan yang dirasakan baik oleh pengemudi maupun yang dibonceng (boncenger) ketika melaju dengan kendaraan tersebut.
Bahkan, ada yang menyebutkan bahwa motor jenis ini merupakan pilihan ideal bagi masyarakat modern. Sebenarnya, apa saja keuntungannya? Lantas, bagaimana caranya agar tetap aman dan nyaman melakukan perjalanan jarak jauh dengan skutik? Berikut ulasannya.
5 Keuntungan Mudik Lebaran Menggunakan Motor Matic
Hingga saat ini, keberadaan skutik masih menjadi primadona karena mampu menawarkan pengalaman berkendara baik jarak dekat maupun jarak jauh yang lebih praktis dan nyaman. Berikut beberapa keuntungan menggunakan skuter matic saat mudik jarak jauh.
1. Lincah dan Gesit
Skutik memiliki desain yang keren dan ramping dengan bobot yang terbilang lebih ringan dibandingkan dengan motor manual. Hal ini memberikan keuntungan tersendiri bagi pengendara karena bisa digunakan dengan lincah dan gesit.
Dengan bodi yang ramping tersebut, Anda bisa dengan mudah melakukan manuver. Selain itu, motor juga lebih stabil dikendarai baik dipacu dengan kecepatan rendah maupun tinggi.
Motor jenis ini juga bisa bergerak dengan lincah di berbagai medan, mulai dari jalan raya, jalan sempit, tanjakan, turunan, hingga di jalanan yang padat.
Tidak hanya itu, kelincahan skutik juga ditandai dengan kemudahan Anda dalam berakselerasi ketika lampu hijau dan sigap menghindar saat dihadapkan pada situasi kendaraan lain yang berhenti secara mendadak.
2. Praktis dan Mudah Dikendarai
Motor dengan transmisi otomatis sangat praktis sehingga tidak akan mudah lelah meski harus melakukan perjalanan jauh sekalipun. Sebab, tidak harus melakukan perpindahan gigi secara manual saat menggunakannya.
Hal yang perlu dilakukan hanya memutar handle gas untuk bisa melaju dan menekan rem untuk berhenti. Selain itu, Anda bisa mengemudi bergantian dengan pasangan jika merasa lelah.
Baca Juga : Pemahaman Korosi Kapal: Pengaruh dan Solusi Terbaik
Ini dikarenakan cara pengoperasiannya yang praktis membuat motor jenis ini mudah dikendarai oleh semua kalangan, dari berbagai latar belakang usia dan tingkat pengalaman.
3. Memberikan Pengalaman Berkendara yang Menyenangkan
Keuntungan berikutnya mudik dengan motor matic adalah mendapatkan pengalaman berkendara yang menyenangkan. Desainnya yang lebih ergonomis menghadirkan jok yang lebih empuk dibandingkan motor manual pada umumnya.
Dengan posisi jok yang lebih rendah, memungkinkan posisi tubuh Anda menjadi lebih tegap saat mengemudi. Hal ini akan mencegah risiko sakit pinggang akibat terlalu lama berkendara.
Selain itu, motor ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur yang memanjakan pengendara.
Fitur-fitur tersebut di antaranya adalah socket charger untuk mengisi daya gadget dan lampu LED yang memberikan keamanan saat berkendara di malam hari.
4. Kapasitas Bagasi Lebih Besar
Mudik lebaran identik dengan membawa barang secara berlebihan, baik itu perbekalan selama di perjalanan maupun oleh-oleh. Dengan mengendarai skutik Anda akan mendapatkan ruang bagasi yang jauh lebih luas dibandingkan motor bebek.
Bagasi tersebut bisa digunakan untuk menyimpan barang seperti jas hujan, tool kit, sepatu, sandal, dan helm. Hindari menyimpan barang elektronik seperti smartphone dan powerbank, peralatan make up, atau barang berharga di bagasi motor.
5. Lebih Irit
Meski banyak rumor yang mengatakan bahwa motor dengan transmisi otomatis boros, namun kenyataannya motor jenis ini bahkan bisa jauh lebih irit dibandingkan motor bebek. Pasalnya, irit tidaknya motor bisa diukur berdasarkan cara penggunaannya.
Selain itu, skutik juga dilengkapi dengan sistem CVT yang bekerja secara otomatis dalam menyalurkan tenaga mesin yang efisien ke roda belakang. Bahkan, terdapat pula teknologi injeksi yang membuat pembakaran mesin menjadi lebih optimal.
6 Tips Aman dan Nyaman Berkendara Jarak Jauh dengan Kendaraan Matic
Berbagai keuntungan menggunakan motor matic saat mudik lebaran tidak membuat Anda abai terhadap perawatannya. Agar kenyamanan dan keamanan berkendara lebih terjaga, ada beberapa hal yang harus disiapkan, diantaranya adalah:
1. Servis sebelum Berangkat
Pertama, servis kendaraan matic Anda sebelum melakukan perjalanan panjang. Ini perlu dilakukan untuk memastikan semua komponen skutik dalam kondisi prima dan aman untuk digunakan berkendara jarak jauh. Servis tersebut antara lain:
-
Ganti Oli
Pastikan untuk melakukan penggantian oli sebelum berangkat agar performa kendaraan tetap terjaga dan aman untuk dikendarai.
-
Cek V-Belt
Usahakan untuk mengecek kondisi v-belt. Umumnya, komponen ini harus dicek secara berkala per 8.000 km dan perlu diganti setelah penggunaan mencapai 24.000 km.
Meskipun demikian, jika pada saat pengecekan ditemukan tanda-tanda keausan maupun kerusakan, maka sebaiknya segera diganti sebelum Anda berangkat mudik lebaran.
-
Cek Rem
Komponen berikutnya yang harus diperhatikan adalah sistem pengereman motor matic. Baik rem depan maupun belakang serta suspensi (shockbreaker), pastikan semua sistem pengereman dalam kondisi prima.
-
Bersihkan Filter Udara
Komponen ini memiliki peranan penting untuk menyaring kotoran udara agar tidak masuk ke ruang bakar. Itu sebabnya, filter udara harus dibersihkan dan dilakukan penggantian secara berkala.
-
Cek Lampu
Komponen berikutnya yang perlu diperhatikan adalah lampu motor. Pastikan semua kondisi lampu mulai dari lampu depan, belakang, hingga lampu sein dalam kondisi baik.
-
Cek Sistem Kelistrikan dan Aki Motor
Saat servis rutin, jangan lupa untuk mengecek sistem kelistrikan motor dan pastikan dalam kondisi prima. Selain itu, lakukan pengecekan juga terhadap aki, pastikan kondisinya baik (tidak lemah) dan terisi penuh.
2. Cek Kondisi dan Tekanan Ban
Kedua, jangan lupa untuk memeriksa ban motor matic Anda sebelum berkendara. Pastikan kondisinya masih bagus, tidak aus, retak, botak, atau tipis. Pasalnya, berkendara dengan kondisi ban yang demikian berpotensi membuat motor tergelincir.
Selain itu, pastikan juga tekanan udara telah sesuai dengan yang direkomendasikan pabrik karena bisa memengaruhi tingkat kenyamanan, keamanan, dan efisiensi bahan bakar. Untuk meminimalisir risiko meletus, Anda bisa mengisi ban dengan nitrogen.
3. Gunakan Bahan Bakar sesuai Spesifikasi
Ketiga, hindari mengisi bahan bakar yang tidak sesuai spesifikasi motor Anda. Jika dipaksakan, bisa berpotensi terjadi kerusakan pada komponen mesin, overheating, hingga performa mesin yang kian menurun.
4. Pastikan Kelengkapan Berkendara
Selain performa kendaraan, Anda pun harus mempersiapkan diri sebaik mungkin dengan cara menyiapkan semua kelengkapan berkendara. Mulai dari helm standar, jaket, kaos kaki, sarung tangan, hingga sepatu, pastikan semuanya dalam kondisi baik.
Baca Juga : Pemahaman Korosi Kapal: Pengaruh dan Solusi Terbaik
Siapkan juga tool kit sederhana seperti obeng, kunci busi, kunci pas, kunci inggris, tang, dan lain-lain. Peralatan medis sederhana juga tidak boleh dilupakan seperti obat pribadi, minyak kayu putih, obat masuk angin, antiseptik, dan lainnya.
5. Perhatikan Barang Bawaan
Meskipun ada bagasi yang luas, usahakan untuk tidak membawa barang bawaan yang terlampau berat atau melebihi kapasitas motor. Terlebih jika rute yang akan dilalui terdiri dari tanjakan dan turunan yang curam atau kondisi jalanan yang kurang bagus.
6. Jaga Kecepatan
Terakhir, jaga kecepatan kendaraan berada di batas yang wajar dan jaga jarak aman dengan kendaraan lainnya. Hindari melaju melebihi batas yang ditetapkan atau menyalip tanpa perhitungan, terutama saat kondisi jalan macet atau hujan lebat.
Itulah berbagai keuntungan jika mudik lebaran menggunakan motor matic dan tips perawatannya. Intinya, pastikan untuk melakukan perawatan servis secara teratur ke dealer resmi terdekat terutama ketika akan berkendara jarak jauh.
Agar tidak perlu antri terlalu lama saat servis motor Suzuki Anda, lakukan booking service terlebih dahulu secara online melalui link berikut ini.
Dengan menerapkan berbagai tps tersebut, diharapkan Anda akan mendapatkan pengalaman berkendara yang aman dan nyaman serta selamat sampai di tujuan.
Selain itu, jangan lupa siapkan juga stamina dan ambil jeda istirahat sejenak di tempat yang aman sebelum melanjutkan perjalanan.
Sumber gambar:
McSleepy - https://www.shutterstock.com/image-photo/rizal-philippines-february-16-2025-men-2587214201