Ini yang Terjadi Saat Mobil Pakai Oli Palsu dalam Jangka Panjang
24 Desember 2019
Admin
Bagikan
Untuk mesin kendaraan bermotor, termasuk kendaraan roda empat, oli memiliki peran penting untuk melumasi komponen yang bergesekan, peredam panas dan lain sebagainya. Karena sangat penting, pemakaian oli asli sangat disarankan karena jika pemilik kendaraan memutuskan memakai oli palsu, risiko mesin kendaraan rusak menjadi sangat besar.
Baca Juga : Wajib Dicatat! Ini Penyebab Kampas Kopling Motor Cepat Aus
Pemakaian oli palsu sudah tidak perlu diragukan lagi bisa sangat merugikan karena bisa berefek merusak. Pada jangka panjang, oli palsu bahkan mampu membuat kerusakan mesin menjadi sangat parah. Oli mesin palsu yang sudah pasti tidak sesuai dengan kebutuhan mesin, bisa berdampak mengerikan pada mesin karena gesekan yang terjadi pada komponen-komponen yang ada di mesin kendaraan tidak bisa diredam dengan baik.