Ini efek pemakaian BBM dengan RON 88
12 November 2018
Admin
Bagikan
Bagi Anda pemilik mobil, sudah saatnya harus berhati-hati dalam memilih bahan bakar. Pasalnya, tidak semua bahan bakar minyak sesuai dengan spesifikasi mesin mobil Anda. Meskipun sudah ada pemberitahuan mengenai standar oktan BBM yang harus digunakan pada sebuah mobil, tidak sedikit pengemudi yang masih menggunakan BBM di bawahnya seperti BBM Premium.
Baca Juga : Cara Merawat Kaki-kaki Mobil
Bahkan ada juga yang rela untuk antre panjang. Alasannya utamanya yaitu untuk mengurangi biaya pengeluaran. Nyatanya hal ini salah besar, ada beberapa efek dari penggunaan premium sebagai berikut.
Lebih Mahal
Sebenarnya, menggunakan BBM dengan oktan yang di bawah seperti premium ini lebih mahal. Mengapa? Karena mobil bisa mengalami berbagai kerusakan yang pada akhirnya harus mengeluarkan kocek hingga jutaan rupiah. Ketika mobil diberi Premium, maka akan mengalami dampak yakni boros dan kurang tenaga. Bahkan, yang lebih parahnya bisa menyebabkan kerak-kerak. Sehingga untuk membersihkannya harus merogoh kocek yang dalam.
Efek Penggunaan Premium Pada Mobil
Baca Juga : Ingat, Selalu Pakai Alas Kaki Saat Mengemudi Mobil!
Pada ulasan sebelumnya memang sudah dijelaskan bahwa menggunakan premium untuk jangka panjang bisa membuat boros. Nah, selain itu ada juga beberapa efek dari penggunaan premium untuk mobil, seperti berikut ini.
- Jika kendaraan dipaksa menggunakan premium yang tidak sesuai rekomendasi pabrikan maka mesin akan mudah rusak.
- Jika penggunaan premium pada mobil dilakukan dalam jangka waktu yang lama, maka tingkat kecepatan mobil terjadi kerusakan.
- Kendaraan mewah yang dilengkapi dengan teknologi canggih, namun BBM menggunakan premium, kerusakannya bisa terjadi lebih cepat, yaitu dalam hitungan bulan.
- Jika masih terus menggunakan BBM beroktan rendah seperti premium, maka akan muncul kerak pada ruang bakar juga. Itu dampak yang paling ringan. Parahnya lagi jika kalau bukan pistonnya yang jebol, ya stang sehernya yang kena.
- BBM dengan oktan rendah seperti premium bisa berdampak terhadap kinerja mobil menjadi tidak optimal. Seperti tenaga yang rendah, akselerasi yang tidak optimal, dan tidak kuat di medan tanjakan.
Itulah ulasan tentang efek penggunaan premium untuk mobil. Jadi jangan hanya tergiur dengan harga premium yang murah, namun jika dibandingkan dengan efeknya akan terpaksa mengeluarkan banyak uang untuk pembenaran. Semoga bermanfaat.