Ini Daftar Lengkap Plat Nomor Seluruh Daerah di Indonesia
22 Februari 2025
Admin

Bagikan
Plat nomor penting bagi kendaraan karena perannya sebagai identitas. Plat nomor ini diawali dengan huruf berbeda pada masing-masing wilayah. Untuk mengetahuinya, daftar plat nomor Indonesia secara lengkap bisa dipelajari.
Tak hanya menambah wawasan, pengetahuan akan daftar ini bisa memudahkan Anda dalam pengurusan kendaraan bermotor. Misalnya adalah balik nama setelah Anda membeli kendaraan second.
Daftar Plat Nomor Indonesia secara Lengkap
Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB) atau plat nomor merupakan tanda untuk mengidentifikasi kendaraan. Sesuai namanya, plat ini berisi angka. Ada juga kode huruf yang menjadi tanda wilayah pada bagian depan plat tersebut.
Karena menjadi tanda wilayah, kode huruf tersebut bisa berbeda antarwilayah. Berikut daftar plat nomor Indonesia lengkap untuk mengetahui asal dari kode huruf tersebut sesuai dengan peraturan yang telah ditetapkan.
1. Aceh
Provinsi Aceh mempunyai plat nomor berawalan BL.
2. Sumatra Utara
Provinsi Sumatra Utara memiliki plat nomor berawalan BK.
3. Sumatra Barat
Plat nomor di Provinsi Sumatra Barat berawalan BA.
4. Riau
Plat nomor di Provinsi Riau diawali dengan kode BM.
Plat nomor di Provinsi Kepulauan Riau berawalan kode BP.
5. Jambi
Plat nomor di Provinsi Jambi berawalan dengan kode BH.
6. Bengkulu
Provinsi Bengkulu mempunyai plat nomor yang berawalan BD.
7. Sumatra Selatan
Plat nomor di Sumatra Selatan berawalan dengan kode BG.
8. Kepulauan Bangka Belitung
Seluruh kota dan kabupaten di Kepulauan Bangka Belitung menggunakan plat nomor berawalan BN.
9. Lampung
Baca Juga : Tips Mengemudi Aman di Jalan Tol untuk Pemula
Seluruh kota dan kabupaten di Provinsi Lampung menggunakan plat nomor yang diawali kode BE.
10. Banten
Semua kota dan kabupaten di Provinsi Banten menggunakan plat nomor berawalan A kecuali Kota Tangerang dan Kota Tangerang Selatan.
11. Jabodetabek
Wilayah Jabodetabek menggunakan plat nomor yang berawalan kode B. Berikut kota dan kabupaten yang dinaungi wilayah ini:
- Seluruh kabupaten dan kota di wilayah Jakarta termasuk Kepulauan Seribu
- Kota Bekasi
- Kota Tangerang Selatan
- Kota Tangerang
- Kota Depok
12. Bogor dan Priangan Barat
Wilayah Bogor dan bekas Karesidenan Priangan Barat mempunyai plat nomor berawalan F. Wilayah tersebut meliputi:
- Kota Bogor
- Kabupaten Bogor
- Kabupaten Cianjur
- Kabupaten Sukabumi
- Kota Sukabumi
13. Priangan Tengah
Salah satu kode dalam daftar plat nomor Indonesia adalah D. Plat nomor ini dimiliki oleh bekas Karesidenan Priangan Tengah yang meliputi:
- Kabupaten Bandung
- Kabupaten Bandung Barat
- Kota Bandung
- Kota Cimahi
14. Karawang
Bekas Karesidenan Karawang mempunyai plat nomor berawalan T, yang wilayahnya meliputi:
- Kabupaten Purwakarta
- Kabupaten Subang
- Kabupaten Karawang
15. Priangan Timur
Bekas Karesidenan Priangan Timur memiliki plat nomor berawalan Z, yang wilayahnya meliputi:
- Kabupaten Garut
- Kota Banjar
- Kabupaten Pangandaran
- Kota Tasikmalaya
- Kabupaten Ciamis
- Kabupaten Tasikmalaya
16. Pekalongan
Plat nomor yang digunakan bekas Karesidenan Pekalongan berawalan G. Wilayahnya menaungi:
- Kabupaten Batang
- Kabupaten Brebes
- Kabupaten Tegal
- Kabupaten Pekalongan
- Kabupaten Pemalang
- Kota Pekalongan
- Kota Tegal
17. Banyumas
Wilayah bekas Karesidenan Banyumas mempunyai plat nomor berawalan R yang menaungi:
- Kabupaten Banyumas
- Kabupaten Banjarnegara
- Kabupaten Purbalingga
- Kabupaten Cilacap
18. Kedu
Salah satu kode dalam daftar plat nomor Indonesia adalah AA yang dimiliki oleh bekas Karesidenan Kedu. Wilayahnya meliputi:
- Kota Magelang
- Kabupaten Wonosobo
- Kabupaten Magelang
- Kabupaten Kebumen
- Kabupaten Temanggung
- Kabupaten Purworejo
19. Semarang
Bekas Karesidenan Semarang memiliki plat nomor berawalan H, yang wilayahnya meliputi:
- Kota Semarang
- Kabupaten Demak
- Kabupaten Semarang
- Kota Salatiga
- Kabupaten Kendal
20. Pati
Bekas Karesidenan Pati mempunyai plat nomor berawalan K, yang wilayahnya menaungi:
- Kabupaten Blora
- Kabupaten Grobogan
- Kabupaten Kudus
- Kabupaten Pati
- Kabupaten Rembang
- Kabupaten Jepara
21. Surakarta
Wilayah Karesidenan Surakarta memiliki plat nomor berawalan AD, yang meliputi:
- Kabupaten Wonogiri
- Kabupaten Klaten
- Kabupaten Karanganyar
- Kabupaten Boyolali
- Kota Surakarta
- Kabupaten Klaten
- Kabupaten Sragen
22. DI Yogyakarta
Seluruh kabupaten dan kota di Provinsi DI Yogyakarta memiliki plat nomor berawalan AB.
23. Bojonegoro
Bekas Karesidenan Bojonegoro mempunyai plat nomor berawalan S, yang wilayahnya meliputi:
- Kabupaten Bojonegoro
- Kabupaten Lamongan
- Kabupaten Tuban
- Kota Mojokerto
- Kabupaten Mojokerto
- Kabupaten Jombang
24. Madiun
Bekas Karesidenan Madiun mempunyai nomor plat berawalan AE, yang meliputi:
- Kabupaten Madiun
- Kota Madiun
- Kabupaten Ponorogo
- Kabupaten Ngawi
- Kabupaten Magetan
- Kabupaten Pacitan
25. Surabaya
Kota Surabaya memiliki plat nomor berawalan L.
26. Madura
Seluruh kabupaten di Pulau Madura mempunyai plat nomor berawalan M.
27. Gresik dan Sidoarjo
Kabupaten Gresik dan Kabupaten Sidoarjo mempunyai plat nomor berawalan W.
28. Malang
Semua kabupaten dan kota di wilayah bekas Karesidenan Malang mempunyai plat nomor berawalan N, yakni:
- Kota Malang
- Kabupaten Malang
- Kota Batu
- Kabupaten Pasuruan
- Kota Pasuruan
- Kota Probolinggo
- Kabupaten Probolinggo
- Kabupaten Lumajang
29. Kediri
Wilayah bekas Karesidenan Kediri memiliki nomor plat berawalan AG, yang meliputi:
- Kota Kediri
- Kabupaten Trenggalek
- Kabupaten Kediri
- Kabupaten Tulungagung
- Kota Blitar
- Kabupaten Nganjuk
- Kabupaten Blitar
30. Bali
Seluruh kabupaten dan kota di Bali mempunyai nomor plat berawalan DK.
31. Pulau Lombok di NTB
Semua kabupaten dan kota di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat, memiliki plat nomor berawalan DR.
32. Pulau Sumbawa di NTB
Seluruh kabupaten dan kota di Pulau Sumbawa, Nusa Tenggara Barat, mempunyai nomor plat diawali dengan kode EA.
33. Pulau Sumba di NTT
Salah satu kode dalam daftar plat nomor Indonesia adalah ED yang dimiliki Pulau Sumba, Nusa Tenggara Timur.
34. Pulau Flores di NTT
Nomor plat di Pulau Flores, Nusa Tenggara Timur, berawalan kode EB.
35. Kalimantan Timur
Nomor plat di semua kabupaten dan kota di Kalimantan Timur berawalan KT.
36. Kalimantan Tengah
Nomor plat di seluruh kabupaten dan kota di Kalimantan Tengah berawalan KH.
38. Kalimantan Selatan
Kalimantan Selatan mempunyai nomor plat berawalan DA
39. Kalimantan Barat
Kalimantan Barat memiliki nomor plat berawalan KB.
40. Kalimantan Utara
Baca Juga : Tips Mengemudi Aman di Jalan Tol untuk Pemula
Salah satu kode dalam daftar plat nomor Indonesia adalah KU yang dimiliki Kalimantan Utara.
41. Sulawesi Selatan Bagian Utara
Wilayah berikut mempunyai plat nomor berawalan DP:
- Kabupaten Tana Toraja
- Kabupaten Toraja Utara
- Kabupaten Luwu
- Kabupaten Luwu Timur
- Kabupaten Luwu Utara
- Kabupaten Parepare
- Kabupaten Sidenreng Rappang
- Kabupaten Parepare
- Kabupaten Barru
- Kota Palopo
42. Sulawesi Selatan Bagian Selatan
Wilayah berikut memiliki plat nomor berawalan DD:
- Kabupaten Bulukumba
- Kabupaten Jeneponto
- Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan
- Kabupaten Selayar
- Kabupaten Bantaeng
- Kabupaten Takalar
- Kabupaten Maros
- Kabupaten Gowa
- Kota Makassar
43. Sulawesi Utara Daratan
Semua kabupaten dan kota di Sulawesi Utara daratan memiliki plat nomor DB.
44. Sulawesi Utara Kepulauan
Semua kabupaten dan kota di Sulawesi Utara kepulauan memiliki plat nomor DL.
45. Gorontalo
Seluruh kabupaten dan kota di Gorontalo mempunyai plat nomor DM.
46. Sulawesi Tengah
Sulawesi Tengah memiliki plat nomor berawalan DN.
47. Sulawesi Tenggara
Sulawesi Tenggara memiliki plat nomor berawalan DT.
48. Sulawesi Barat
Sulawesi Barat mempunyai plat nomor yang diawali DC.
49. Maluku
Seluruh kabupaten dan kota di Provinsi Maluku memiliki plat nomor berawalan DE.
50. Maluku Utara
Seluruh kabupaten dan kota di Maluku Utara memiliki plat nomor berawalan DG.
51. Papua Barat dan Papua Barat Daya
Hingga saat ini, Papua Barat dan Papua Barat Daya mempunyai plat nomor berawalan PB meski telah mengalami pemekaran.
52. Papua, Papua Tengah, Papua Pegunungan, dan Papua Selatan
Sampai saat ini, Provinsi Papua, Papua Tengah, Papua Pegunungan, dan Papua Selatan memiliki plat nomor PA walaupun telah dimekarkan.
Itulah daftar plat nomor Indonesia. Informasi menarik lainnya tentang nomor plat kendaraan bisa dilihat di sini. Informasi tersebut berguna bila Anda tertarik dengan kendaraan baru seperti milik Suzuki.