Tips & Trik

Berkendara Aman Saat Malam Hari dengan Foglamps dan Headlamps All New Ertiga

01 Agustus 2018

account iconAdmin

Berkendara Aman Saat Malam Hari Dengan Foglamps Dan Headlamps All New Ertiga

Bagikan

Mengendarai mobil di malam hari sebenarnya tidak beda jauh dengan ketika kita mengendarai mobil saat siang hari. Kita harus selalu fokus, waspada dan tentu saja berhati-hati. Tetapi kondisi malam hari yang gelap, apalagi jika kondisi jalan dilalui kurang cahaya bisa meningkatkan risiko dan hal-hal yang tidak diinginkan, baik itu risiko kecelakaan maupun ancaman terjadinya tindakan kejahatan.

Baca Juga : Cara Merawat Jok Kulit Mobil dengan Mudah agar Awet

Malam hari juga membuat jarak pandang pengemudi menjadi terbatas dan karena itulah penggunaan headlamps (lampu utama) dan foglamps (lampu kabut) akan sangat membantu kita untuk selalu aman berkendara di malam hari.

Apa sebenarnya fungsi headlamps dan foglamps?

Headlamps merupakan lampu utama yang fungsinya sebagai penerang jalan yang akan dilalui oleh kendaraan. Saat ini, pada mobil-mobil keluaran terbaru, headlamp sudah memakai teknologi multirepeletor yang bisa membuat cahatya menjadi lebih terang. Selain headlamps, penerangan jalan yang akan dilalui oleh kendaraan kebanyakan juga dibantu dengan lampu lain yaitu foglamp.

Terletak di bagian bawah headlamp, walaupun sudah ada cukup lama, lampu ini baru populer dalam satu dekade ke belakang. Foglamps awalnya berfungsi untuk memecah kabut karena memiliki intensitas lebih kuat dibanding headlamp. Saat ini, foglamps juga bisa berfungsi untuk membantu memberi penerangan ketika malam hari dan cuaca ekstrem, seperti hujan deras.

Baca Juga : Pentingnya Tahu Perbedaan Torsi Dan Tenaga Pada Mobil

Foglamps dan Headlamps pada All New Ertiga

Dahulu tidak banyak pabrikan mobil yang menyediakan fitur foglamp dalam kendaraannya. Namun mengingat pentingnya fungsi foglamps pada kendaraa, saat ini cukup banyak mobil keluaran terbaru yang sudah terpasang fitur foglamps untuk membantu penerangan jalan dan salah satunya adalah Suzuki All New Ertiga. 

Ertiga 2018 ini menghadirkan dengan headlamps dan foglamps terbaru yang lebih terang dan aman. Ditambah  New front chrome grille membuat tampilan Ertiga 2018 menjadi lebih elegan. Fitur-fitur keren apalagi yang bisa Anda dapatkan di All New Ertiga? Cek langsung ke dealer Suzuki terdekat!

Pricelist Icon Price List Dealer Halo Suzuki Icon Halo Suzuki Test Drive/Ride
Chat