Tips & Trik

Apakah Mobil Anda Ramah Terhadap Anak-Anak?

25 Juli 2022

account iconAdmin

Blog 13 (1) (1)

Bagikan

Kenyamanan adalah faktor utama yang jadi pertimbangan saat memilih mobil keluarga. Umumnya, mereka yang memutuskan membeli mobil keluarga biasanya hanya mempertimbangkan kapasitas mobil daya angkut mobil saja. Padahal banyak faktor yang harus diperhatikan, terutama jika mobil itu akan sering digunakan dalam perjalanan yang membawa anak-anak. Bukan sekadar memiliki mobil 7 tempat duduk agar bisa muat seluruh anggota keluarga sekali jalan, tapi fitur keamanan tak boleh juga dilewatkan agar mobil jadi kendaraan yang tak hanya jadi andalan keluarga tapi juga kendaraan yang ramah anak. Apa saja sih kriteria mobil yang ramah terhadap anak-anak? Simak ulasannya!

Kabin Nyaman & Dilengkapi Fitur Entertainment

Baca Juga : Ketahui Arti Lampu Indikator Suhu Radiator Mobil Menyala

Saat dalam perjalanan jauh bersama keluarga dan anak-anak, tentunya kabin mobil yang nyaman akan membantu penumpang jadi betah duduk dalam waktu yang lama. Pastikan mobil keluarga Anda memiliki kabin yang luas, AC mobil kabin ganda yang menjaga kesejukan udara dalam kabin dan juga fitur hiburan. Dengan adanya head unit pada mobil yang bisa untuk menyetel audio dan video, bisa Anda gunakan untuk memutar film atau lagu anak-anak agar mereka tidak bosan selama perjalanan. 

Fitur Keamanan Lengkap

Selain kenyamanan, tentunya keamanan juga jadi faktor penting untuk memilih mobil keluarga. Pastikan mobil pilihan Anda memiliki fitur-fitur seperti Dual SRS Airbag di bagian depan, pengait ISOFIX yang sudah disesuaikan dengan standar ISO child safety seats, serta Front Seatbelt 3 point ELR with Pretensioners & Force Limiters, dan Child Proof Door Lock. 

Bagasi Luas 

Berkendara dengan si kecil biasanya mengharuskan para orang tua untuk membawa berbagai macam perbekalan dan peralatan. Mulai dari kereta dorong sampai stok baju ganti dan juga aneka camilan agar anak betah di perjalanan, karenanya pastikan mobil memiliki bagasi yang luas yang mampu menyimpan barang bawaan keperluan anak-anak. 

Rekomendasi Mobil Keluarga yang Ramah Anak

Baca Juga : Mengatasi Masalah Kaca Mobil yang Macet

Salah satu mobil MPV yang banyak jadi pilihan keluarga di Indonesia adalah mobil All New Suzuki Ertiga. Mobil 7 tempat duduk ini sendiri telah meraih bintang lima untuk kategori Child Occupation Protection atau perlindungan anak di ajang New Car Assessment Program for Southeast Asian Countries (ASEAN NCAP) pada Agustus 2019 lalu. Perolehan kategori ini menunjukkan bahwa All New Ertiga sangat mementingkan keselamatan anak-anak. Di mana untuk kategori ini, fitur ISOFIX pada All New Suzuki Ertiga mampu menjaga posisi tempat duduk anak-anak atau car seat saat terjadi benturan, sehingga meraih skor lima bintang. Sementara itu, mobil ini juga telah dilengkapi dengan sistem  Anti-lock Brake dan Electronic Stability Control untuk mengurangi potensi kecelakaan.

Tak hanya keselamatan anak-anak saja, mobil Suzuki All New Ertiga juga meraih empat bintang untuk kategori Adult Occupant Protection, di mana saat terjadi tabrakan pengendara dan penumpang dewasa terlindungi dari sisi depan. Ada Dual Airbag dan Front Seat Belt 3 point ELR with Pretensioners & Force Limiters yang mampu menahan tubuh dari benturan.

Fitur keamanan terbaik ini juga semakin canggih dengan teknologi HEARTECT yang mampu menjaga keseimbangan bodi mobil ketika terjadi guncangan yang cukup besar. Dan yang pastinya mobil All New Suzuki Ertiga juga memiliki mesin yang tangguh dan irit bahan bakar, jadi cocok untuk digunakan dalam perjalanan jauh bersama keluarga tercinta. 

Keselamatan merupakan hal yang utama, karenanya Suzuki berkomitmen dengan menghadirkan All New Ertiga yang aman dan nyaman bagi keselamatan penumpang terutama untuk anak-anak Anda tercinta.

Pricelist Icon Price List Dealer Halo Suzuki Icon Halo Suzuki Test Drive/Ride
Chat